Terisolir, Bupati Meranti Adil Siap Tuntaskan Jalan Penghubung di Tebingtinggi Timur

Terisolir, Bupati Meranti Adil Siap Tuntaskan Jalan Penghubung di Tebingtinggi Timur

Musrenbang Kecamatan Tebingtinggi Timur. (Foto: Arjuna/Batamnews)

Meranti - Bupati Kep Meranti, M Adil mengupayakan pembangunan jalan sebagai akses antar desa di Kecamatan Tebingtinggi Timur. Daerah ini seperti diketahui merupakan salah satu wilayah terisolir di kabupaten ini.

Dalam Musrenbang Kecamatan Tebingtinggi Timur, Kamis (4/3/2021), Adil mewacanakan pembukaan akses penghubung antara Desa Sungai Tohor Barat-Kepau Baru, Desa Tanjung Sari-Teluk Buntal dan Desa Lukun-Tanjung Gadai.

"Sudah waktunya masyarakat Tebing Tinggi Timur merdeka (dari keterisoliran). Tahun 2022 kita akan tuntaskan pembangunan jalan penghubung di wilayah Kecamatan Tebingtinggi Timur," ujarnya.

Meski kondisi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang semakin menurun, ia tetap optimis menyelesaikan permasalahan akses dan fokus membuka isolasi sejumlah desa..

"Beginilah kondisi real Meranti saat ini. Angka kemiskinan berkisar 25,28 persen, menjadi daerah termiskin di Riau. Tapi selaku kepala daerah saya tidak akan berdiam saja. Dengan segala keterbatasan, kami siap menggenjot kualitas perkonomian masyarakat, salah satunya dengan membangun infrastruktur penghubung," terang Adil.

Sebelumnya, politisi PKB itu juga siap didemo warga bila janji-janji dan program strategisnya tidak jalan.

Sesuai dengan 7 program strategis yang ingin dicapai, khususnya di bidang pembangunan infrastuktur penghubung, Adil berjanji akan menuntaskan pembangunan jalan penghubung di sejumlah desa di Kecamatan Tebingtinggi Timur.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews