Natal 2023 di Tanjungpinang RT/RW Dapat Bantuan Sembako dari Pemerintah Kota

Natal 2023 di Tanjungpinang RT/RW Dapat Bantuan Sembako dari Pemerintah Kota

Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan saat menyerahkan bantuan ke masyarakat (Foto: Prokopim)

Tanjungpinang, Batamnews - Merayakan Natal di Tanjungpinang, sejumlah Rumah Tangga (RT) dan Rukun Warga (RW) mendapat berkah berupa bantuan sembako dari Pemerintah Kota Tanjungpinang. 

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tanjungpinang, Hasan, di empat Kantor Kecamatan di kota tersebut.

Pembagian sembako dimulai di Kantor Kecamatan Tanjungpinang Barat, Rabu, 20 Desember 2023. Sebanyak 3 RT/RW menerima bantuan sembako dari Pj Wali Kota Hasan. "Sembako ini kita berikan bertujuan untuk membantu RT/RW yang merayakan Natal," ungkap Hasan.

Baca juga: Bupati Bintan Sambut Hari Ibu ke-95 dengan Gerakan Hidup Sehat

Pj Wali Kota juga berharap bahwa bantuan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para penerima. "Sembako ini sebagai bentuk kepedulian Pemko Tanjungpinang yang selama ini aktif membantu masyarakat," tambahnya.

Hasan mengakui peran penting RT/RW dalam membantu pemerintah, dan ia berharap agar mereka dapat sukses dalam pesta demokrasi 2024 mendatang. "Saya minta agar bisa mengajak warganya untuk memanfaatkan hak pilihnya atau ikut partisipasi dalam pemilu 2024," ujarnya.

Kabag Pemerintahan Setdako Tanjungpinang, Raja Kholidin, menjelaskan bahwa total 11 orang RT/RW mendapat bantuan yang terbagi di empat kecamatan. Bantuan yang diberikan meliputi beras, gula, minyak goreng, tepung, sirop, dan mie instan.

Baca juga: Penyebab Wanita Lansia di Tanjungpinang Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Sakit

Camat Tanjungpinang Barat, Haposan Siregar, menambahkan bahwa setelah penyerahan simbolis di Kantor Kecamatan Tanjungpinang Barat, Pj Wali Kota Hasan akan melanjutkan penyerahan sembako yang sama di tiga kecamatan lainnya. 

Aksi ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang merayakan Natal di Tanjungpinang dan meningkatkan semangat kebersamaan di tengah-tengah mereka.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews