Partai Demokrat Resmi Dukung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden 2024

Partai Demokrat Resmi Dukung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden 2024

Prof. Sufmi Dasco Ahmad (Foto: Dok Pribadi)

Jakarta, Batamnews - Ketua Harian DPP Gerindra, Prof. Sufmi Dasco Ahmad, mengumumkan bahwa Partai Demokrat secara resmi telah memberikan dukungannya kepada Prabowo Subianto sebagai calon presiden (Capres) pada Pemilihan Presiden 2024. 

Dukungan ini disampaikan dalam kunjungan yang dilakukan oleh Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke kediaman Prabowo di Hambalang.

Dalam keterangannya, Dasco mengatakan, "Kepada Kader Partai Gerindra di Seluruh Indonesia. Pada hari ini kita, Partai Gerindra telah menerima satu kehormatan dengan bertambahnya kekuatan dalam menghadapi pemilu presiden 2024."

Baca juga: KPK Tegaskan Bagi-Bagi Uang Zulkifli Hasan sebagai Politik Uang, PAN Membantah

"Di mana pada hari ini, Partai kita telah resmi menerima bergabungnya Partai Demokrat ke dalam Koalisi Indonesia Maju," tambahnya.

Dasco menjelaskan bahwa keputusan Partai Demokrat untuk mendukung Prabowo Subianto sebagai Capres merupakan hasil keputusan Majelis Tinggi Partai Demokrat. Dengan demikian, Demokrat akan bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Lebih lanjut, Dasco menyampaikan rasa bangga atas dukungan yang diberikan oleh Partai Demokrat dan menganggapnya sebagai tambahan kekuatan dalam perjuangan menuju Pemilihan Presiden 2024. 
Dia juga menekankan pentingnya pereratan kerjasama dengan Partai Demokrat dan partai-partai koalisi lainnya.

Baca juga: Ketua Umum KADIN Arsjad Rasjid Kaget Terpilih Sebagai Ketua Tim Pemenangan Ganjar di Pilpres 2024

Dasco juga memberikan instruksi kepada kader Partai Gerindra di seluruh Indonesia untuk tetap rendah hati, bekerja keras, mendekatkan diri kepada rakyat, dan menjaga suhu politik agar tetap damai dan kondusif.

Dalam akhir pernyataannya, Dasco mengajak kader Partai Gerindra untuk menghormati satu sama lain dalam kontestasi politik, melakukan politik dengan riang gembira, dan bersama-sama membangun bangsa menuju Indonesia Maju. 

Dia juga mengajak kader Gerindra untuk mempersiapkan diri menuju Pemilihan Presiden 2024 dengan semangat untuk meraih kemenangan.

Dengan dukungan resmi dari Partai Demokrat, Prabowo Subianto semakin kokoh dalam persaingan Pemilihan Presiden 2024, dan pertarungan politik di Indonesia semakin memanas.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews