Hujan Mereda, Genangan Sisa Banjir Masih Terlihat di Simpang Frengky Batam

Hujan Mereda, Genangan Sisa Banjir Masih Terlihat di Simpang Frengky Batam

Genangan air sisa banjir memenuhi ruas jalan di kawasan Simpang Frengky, Batam Kota.(Margaretha/batamnews)

Batam, Batamnews - Curah hujan di Batam, Kepulauan Riau yang sempat tinggi pada Selasa (28/2/2023) malam, mereda pada Rabu (1/3/2023). Namun demikian, dampak berupa genangan sisa banjir belum juga surut.

Seperti terlihat di kawasan Simpang Frengky, Batam Kota. Terlihat genangan air memenuhi ruas jalan tepat di seberang apartemen Pollux, arah ke Marchelia.

Dari pantauan Batamnews, kendaraan yang melewati ruas jalan tersebut harus mengurangi kecepatannya karena melewati genangan air. 

Baca: Satu Eskavator Dikerahkan Tangani Longsor di Bukit Kemuning Batam

"Wah, masih banjir juga di sini," ujar seorang pemotor yang melintas di kawasan tersebut.

Kawasan lain di Batam yang terdampak banjir yaitu Botania 1, Kavling Baru Punggur, Perumahan Plamo Garden, Simpang Frengki Batam Center, Simpang Helm Botania, Kelurahan Buliang, Kecamatan Batu Aji, di depan perumahan Cipta Asri, Tembesi. 

Selanjutnya Taman Puri Fortuna Tiban, Taman Raya Batam Centre, dan beberapa wilayah di Bengkong. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews