Tadabur Alam MDT Al-Fatih di Lingga Pererat Ukhuwah Murid dan Guru

Tadabur Alam MDT Al-Fatih di Lingga Pererat Ukhuwah Murid dan Guru

Ketua dan murid MDT Al-Fatih mengunjungi objek wisata Hutan Mangrove Desa Kelumu (Foto: ist)

Lingga, Batamnews - Pengurus dan murid Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) Al-Fatih yang berada di Kampung Padang, Desa Panggak Darat, Kecamatan Lingga, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), menggelar Tadabur Alam, Minggu (29/5/2022) kemarin.

Sekitar dua puluhan murid yang ikut dalam kegiatan tersebut tampak riang gembira. Apalagi dalam kegiatan itu, tempat yang dikunjungi juga cukup menarik.

"Kegiatan ini kami lakukan dalam rangka meningkatkan ukhuwah antar murid MDT dan para pengajar," kata Ketua MDT Al-Fatih, Muhammad Solihin.

Baca juga: Dinsos Lingga Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Sungai Harapan

Dua lokasi yang dikunjungi yakni Pantai Pasir Panjang yang berada di Dusun Malar, Desa Persiapan Cempaka dan Wisata Mangrove di Desa Kelumu.

"Kegiatan di isi dengan acara lomba-lomba dan makan bersama, serta sambil menikmati alam ciptaan Allah SWT yang sangat indah di beberape objek wisata," ujarnya.

Selain kegiatan Tadabur Alam, MDT Al-Fatih juga menggelar pelatihan guru MDT dan TPQ. Kegiatan itu digelar di Gedung LAM Kabupaten Lingga, Daik, Sabtu (28/5/2022).


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews