Resmi, Farid Irfan Sidik Nakhodai BP Kawasan Bintan

Resmi, Farid Irfan Sidik Nakhodai BP Kawasan Bintan

Gubernur Kepri menyerahkan SK kepada Farid Irfan (Foto: Ary/Batamnews)

Bintan, Batamnews - Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad melakukan Penyerahan SK Personel Badan Pengusahaan (BP) Kawasan Bintan serta Penyerahan SK Plt Kepala BP Karimun di Ruang Kerja Kantor Gubernur Provinsi Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Selasa (4/1/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Farid Irfan Sidik resmi menjabat sebagai Kepala BP Kawasan Bintan. Kemudian wakilnya adalah Abimanyu yang juga menjabat sebagai Plt Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPMPTSP) Bintan. Diserahkan juga DPA bagi BP Kawasan Bintan dan BP Kawasan Karimun.

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad berharap dengan kehadiran personel BP Kawasan Bintan dan BP Kawasan Karimun yang baru dilantik dapat mampu bekerja keras.

Baca juga: Diperiksa KPK, Staf Bidang Perindag BP Kawasan Bintan Elferni Halmi Ditanya Ini

"Segera kerja dan dapat memacu percepatan pertumbuhan ekonomi dan investasi di Provinsi Kepri," ujarnya.

Sementara itu, Plt Bupati Bintan, Roby Kurniawan mengucapkan selamat bekerja kepada personel BP Kawasan Bintan yang baru saja dilantik. "Kita mengucapkan selamat kepada personel BP Kawasan Bintan yang baru saja dilantik," katanya.

Diharapkan nantinya BP Kawasan Bintan memiliki tugas penting serta bisa mendukung pembangunan infrastruktur daerah di Kabupaten Bintan dengan mewujudkan pembangunan yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat serta tepat sasaran.

"Kita inginkan agar pembangunan infrastruktur yang dilakukan BP Kawasan Bintan kedepannya bisa bermanfaat bagi masyarakat Bintan dan masyarakat Kepri pada umumnya," pungkas Roby.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews