Sudah 82 Persen Warga Batam Divaksin Covid-19 hingga 5 Oktober

Sudah 82 Persen Warga Batam Divaksin Covid-19 hingga 5 Oktober

Ilustrasi (Foto: Antara)

Batam, Batamnews - Hingga 5 Oktober 2021, realisasi vaksinasi Covid-19 Kota Batam telah mencapai 82,81 persen untuk dosis pertama, dengan total yang tervaksin 751.342 orang. Sedangkan total sasaran masyarakat Batam yang divaksin sebesar 907.317 orang.

Dengan begitu, jumlah masyarakat Batam yang belum divaksin sebanyak 155.975 orang. Dimana terdiri dari usia di atas 18 tahun sebanyak 131.797 orang, dan usia 12-17 tahun sebanyak 24.178 orang.

Sementara itu, realisasi vaksinasi Covid-19 untuk dosis kedua sudah mencapai 58,61 persen dengan rincian 531.817 orang. Sedangkan realisasi untuk booster ketiga dengan sasaran tenaga kesehatan (nakes) sudah mencapai 4.346 orang atau 78,33 persen.

Baca juga: Tarif PNPB Bikin Galau Nelayan Kecil di Karimun

Terkait total stok vaksin di Kota Batam berjumlah 97.300 dosis, dengan rincian diantaranya vaksin jenis Sinovac berjumlah 7.780 dosis, vaksin jenis AstraZeneca berjumlah 89.520 dosis dan vaksin jenis Moderna berjumlah 9.912 dosis.

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menargetkan dengan total vaksin yang ada saat ini, maka realisasi vaksinasi Covid-19 pada November mendatang bisa tercapai 100 persen.

“Beberapa waktu lalu Singapura memberikan bantuan 60 ribu dosis vaksin, jika dijumlahkan dengan stok vaksin kita, maka November nanti sudah 100 persen tervaksin,” ujar Rudi, Rabu (6/10/2021).

Ia berharap target tersebut dapat terpenuhi, dengan begitu pintu wisatawan dapat dibuka. Karena syaratnya yaitu sasaran vaksinasi Covid-19 telah mencapai 100 persen.

“Tetangga sebelah maunya harus 100 persen dulu, makanya kita kejar,” kata dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews