PLN Natuna Lakukan Pemadaman Bergilir di Ranai

PLN Natuna Lakukan Pemadaman Bergilir di Ranai

Kantor PLN Natuna. (Foto: ist/Batamnews)

Natuna, Batamnews - Pemadaman bergilir terpaksa dilakukan PLN Natuna di ibukota kabupaten, Ranai. Hal ini disebabkan karena adanya gangguan di unit mesin Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) yang berada di Desa Pian Tengah, Kabupaten Natuna. 

Manager PLN ULP Natuna, Boni Sofianto mengatakan sistem kelistrikan di Ranai mengalami defisit daya.

"Kami melakukan pemadaman listrik bergilir, dimana pelaksanaanya sesuai jadwal yang sudah kita tentukan," ujar Boni, Rabu (15/9/2021).

Pemadaman listrik bergilir telah dilakukan mulai Selasa (14/9/2021), dijadwalkan hingga Jumat (17/9/2021) mendatang dari pukul 17.30 WIB hingga 21.30 WIB. 

Radius atau wilayah yang masuk dalam jadwal pemadaman listrik bergilir meliputi seluruh wilayah yang menjadi pelanggan PLN. 

"Progres perbaikan sudah dikordinasikan ke UP3 Tanjungpinang dan hingga kini dalam proses pemesanan material." Jelas Boni. 

Boni pun melanjutkan jika jadwal pemadaman tersebut sewaktu-waktu dapat berubah sesuai situasi dan kondisi di lapangan. 

"Kami mohon maaf kepada seluruh masyarakat Natuna atas ketidaknyamanan ini," ucapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews