Ranai Gelap Gulita Akibat PLN Kebakaran

Manajer PLN Natuna: Kami Upayakan Normalkan Listrik Malam Ini

Manajer PLN Natuna: Kami Upayakan Normalkan Listrik Malam Ini

Kebakaran melanda PLN Rayon Ranai, Rabu (9/1/2019). (Foto: ist/Batamnews)

Natuna - Manajer PLN Rayon Ranai, Dwi Ristiono memastikan pelayanan PLN Ranai tak terkendala insiden kebakaran yang melanda gudang mesin diesel milik rekanan mereka, Rabu (9/1/2019).

Dwi mengatakan untuk saat ini beberapa wilayah kota Ranai dikover mesin PLTD Pian Tengah. "Pelayanan nggak masalah. Yang terbakar ini mesin sewa (milik rekanan PLN). Mesin PLN masih ada," ujar Dwi, saat dihubungi batamnews.

Seperti diketahui, PLN juga membeli daya dengan kerjasama pihak ketiga yakni PT Bima Golde Powerindo. PLTD milik BGP inilah yang terbakar, saat terjadi beban puncak senja itu. Kebakaran terjadi sekitar pukul 18.00 WIB. Asap tebal membumbung tinggi disertai kobaran api.

"Kami saat ini sedang melakukan pemulihan. Paling lama sekitar 3 jam ini. Malam ini juga kami usahakan listrik kembali normal. Untuk sementara kami gunakan daya dari PLTD satunya (di Pian Tengah)," ungkap Dwi lagi

Beberapa wilayah kota Ranai saat ini masih gelap gulita, akibat insiden kebakaran ini.

(fox)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews