Koordinasi Dinkes Batam dan BTKL-PP Kacau saat Tangani Varian Baru Covid

Koordinasi Dinkes Batam dan BTKL-PP Kacau saat Tangani Varian Baru Covid

ilustrasi.

Batam, Batamnews - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengaku belum mendapatkan data dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKL-PP) Batam mengenai satu orang warga Batam yang terpapar Covid-19 varian baru B117 dari Inggris. 

“Kami tidak diberitahu hingga sekarang,” ujar Didi, Selasa (25/5/2021). 

Baca juga: Corona Varian Inggris Masuk Batam, Dinkes Kepri: Lebih Cepat Menular

Ia mengatakan data tersebut dimilik oleh pihak BTKL-PP Batam, sehingga menyulitkan pihaknya untuk melakukan upaya tracing (penelusuran kontak).  “Sudah susah melacaknya” katanya. 

Sementara itu, Kepala BTKL-PP Batam, Budi Santosa mengaku pihaknya telah memberikan data tersebut ke kepala seksi (Kasi) Dinkes Kota Batam. Komunikasi tersebut disebutkan Budi memang masih di level bawah. 

“Sudah koordinasi, kami sudah melaporkan, kami tidak tahu jika data yang kami berikan tidak dilaporkan ke pak Didi (Kadinkes Batam),” ujar Budi saat dikonfirmasi. 

Selain melakukan koordinasi atau melaporkan data ke Dinkes Batam, Budi mengatakan telah melaporkan data varian baru tersebut ke Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). 

“Kalau secara garis komando, kami berhubungan ke provinsi, jadi kami juga melapor ke provinsi juga,” kata dia. 

Baca juga: Warga Batam Terpapar Varian Mutasi Corona B117 Asal Inggris

Menurutnya Dinkes Kepri lah yang harusnya menginstruksikan dinas terkait di kabupaten/kota. Namun untuk koordinasi sampai saat ini diakui Budi tetap berjalan, walaupun dalam level bawah. 

Dengan kondisi ini, Ia meminta agar pihaknya juga dilibatkan oleh Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dalam rapat koordinasi penanganan Covid-19, seperti yang dilakukan pada awal pandemi tahun lalu. 

“Sekarang kami jarang dilibatkan, padahal dulu sering, harapan kami bisa tetap dilibatkan,” ungkapnya. 
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews