Kaki Membusuk Nyaris Diamputasi, Remaja Natuna Ini Kembali Menyambung Asa

Kaki Membusuk Nyaris Diamputasi, Remaja Natuna Ini Kembali Menyambung Asa

Aditya Sulta, remaja asal Natuna yang mengalami kisah mengerikan akibat kaki yang nyaris membusuk.

Natuna, Batamnews - Hampir empat bulan menjalani pengobatan di RSUD Embung Fatimah, Kota Batam, Aditia Sulta (16), remaja asal Ranai, Kabupaten Natuna yang mengalami remuk tulang kecelakaan sepedamotor akhirnya pulang ke Natuna, Rabu (31/3/2021).

Aditia tampak sumringah bersama kawan-kawan sebayanya yang hadir menjenguk, Jumat (2/4/2021) pagi. "Senang bisa balek ke rumah lagi, jumpa dengan kawan kawan, " ungkap remaja ini.

Baca juga: Kaki Remaja Asal Natuna Ini Membusuk Karena Tak Mampu Berobat

Adit sebelumnya menjalani dua kali operasi penyambungan tulang. Sebelumnya RSUD Natuna yang minim fasilitas tak sanggup menangani kondisi Adit yang mengenaskan. RSUD menyerahkan penanganan medis ke Batam

Sempat mengalami kendala biaya, akhirnya Adit berhasil dirujuk dan menjalani pengobatan di RSUD Embung Fatimah, Batam.

Supardi sang ayah menjelaskan bahwa Adit sudah diperbolehkan pulang, namun di Natuna masih wajib menjalani rawat jalan dan harus rajin kontrol melalui RSUD Natuna.

Dalam jangka waktu satu tahun mendatang, Adit harus kembali ke RS Embung Fatimah Batam, untuk melepaskan pen yang masih dipasang di kaki kirinya.

"Dua kali operasi, Adit dua kali ganti alat pen. Nanti kedepanya kalau Adit sudah bisa jalan dan stabil, alat tersebut harus di lepaskan, " ujar Supardi.

Saat ini, Kondisi Adit sudah semakin membaik. Dirinya sudah dapat berjalan meski harus dibantu menggunakan dua tongkat.

Kondisi ini sangat berbeda saat Adit sebelum di rujuk empat bulan lalu. Kaki kirinya saat itu berlubang dengan luka terbuka menganga yang hampir membusuk.

Baca juga: Kaki Remaja Natuna yang Membusuk Karena Tak Mampu Berobat Akhirnya Dioperasi

Keluarga yang kesulitan biayapun hampir putus asa dan pasrah atas kondisi Adit.

Beruntung kondisi Adit diketahui beberapa Ormas Sosial yang kala itu langsung berinisiatif untuk melakukan pemggalangan dana sehingga bisa membantu Adit untuk berobat dan menjalani operasi di luar Natuna.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews