Karimun Tingkatkan Pengawasan di Pasar Tekan Penyebaran Corona

Karimun Tingkatkan Pengawasan di Pasar Tekan Penyebaran Corona

Pelaksana harian (Plh) Bupati Karimun, M Firmansyah (Foto:Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), punya cara tersendiri menekan angka penyebaran Covid-19. Salah satunya, dengan melakukan peningkatan pengawasan terutama di pasar-pasar.

"Dalam beberapa hari ini ada tim gabungan dari Pemkab dan Pemprov untuk peningkatan pengawasan di pasar-pasar," ucap Pelaksana harian (Plh) Bupati Karimun, M Firmansyah, Kamis (1/4/2021).

Diketahui, ada 9 orang pasien yang terkonfirmasi positif di Kabupaten Karimun. Kemudian, Kecamatan yang sebelumnya berstatus zona hijau, kini kembali berstatus zona kuning.

"Hari ini, ada 9 terkonfirmasi positif Covid-19, dan kecamatan yang sebelumnya hijau kembali zona kuning," ujar Firman.

Plh Bupati Karimun itu juga mengimbau masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan, dan tidak panik dengan adanya kasus baru saat ini.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews