Lawan Corona, Donasi PStore Peduli Nyaris Capai Rp 5 Miliar

Lawan Corona, Donasi PStore Peduli Nyaris Capai Rp 5 Miliar

Penyaluran bantuan PStore Peduli. (Foto: Yude/Batamnews)

Batam - Merebaknya wabah virus corona (Covid-19) di Indonesia, membuat banyak influencer tergerak menggalang donasi untuk membantu orang-orang membutuhkan bantuan.

Di Batam sendiri, para influencer dan para pengusaha juga terdorong untuk memberikan donasi baik berupa bantuan APD, penyemprotan disinfektan di tempat-tempat umum, pemberian sembako dan lain-lain.

Salah satu influencer dan pengusaha di Batam, Putra Siregar juga turut serta dalam misi kemanusiaan ini. Bahkan Putra rela mengubah satu tokonya di Batam, untuk dijadikan sebagai tempat penampungan sumbangan donasi dari masyarakat.

Putra Siregar juga sudah membentuk tim untuk misi pengumpulan donasi ini. Kegiatan PStore Peduli ini juga didukung media Batamnews, EO Pekan Santai dalam tim relawan Batamlawancorona.

Semenjak dibuat tim layanan sosial ini, Putra mengaku sudah bisa mengumpulkan donasi sebanyak Rp 2 miliar dalam tiga hari.

“Kalau sekarang sudah hampir Rp 5 miliar, itu dalam waktu 1 minggu,” kata Putra, Jumat (3/4/2020).

 

Rapat koordinasi tim relawan PStore Peduli

Donasi ini nantinya akan digunakan untuk membeli perlengkapan kesehatan dan bahan pokok. “Yang kami berikan itu untuk setiap rumah sakit berupa perlengkapan kesehatan, vitamin. Kepada panti asuhan dan masyarakat yang kurang mampu kami berikan sembako atau bahan pokok,” ujar Putra.

Tak hanya bantuan dana, Putra mengatakan donasi bisa dalam bentuk apapun, yang terpenting merupakan hal yang dibutuhkan saat ini. “Kita merangkul orang juga, donasinya bisa dalam bentuk apa saja,” ucap Putra.

Ia mengaku tergerak membentuk tim dan mengumpulkan donasi ini melihat kondisi darurat akibat wabah virus corona. Tidak hanya untuk Kota Batam, Putra mengatakan, donasi dikumpulkan juga untuk Indonesia.

“Saya tergerak untuk memberi bantuan ke seluruh Indonesia, melalui toko-toko saya yang ada di daerah. Kemarin ke Bali juga kami bantu dari sini,” tutur Putra.

Namun niat mulia tidak selalu berjalan mulus, Putra mengaku juga kerap menerima kecaman dari beberapa orang yang menyangka bantuan yang disalurkannya dari pemerintah.

“Kadang ada juga yang marah-marah minta bantuan, mikirnya ini bantuan dari Pemerintah. Mereka minta adil, minta cepet dibagikan. Ada juga yang menyangka kami menjual APD,” kisah Putra.

Project Director Batamlawancorona, Nurul mengatakan, hingga hari ini Jumat (3/4/2020) sudah ada 13 rumah sakit, 17 Klinik dan 15 Puskesmas serta TNI-Polri yang sudah disalurkan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (ADP), masker, handsanitizer, cairan disinfektan dan multivitamin.

“Selain untuk petugas di garda terdepan, kami juga memberikan bahan pokok untuk panti-panti asuhan serta masyarakat di Kota Batam yang membutuhkan bantuan,” Kata Nurul.

Untuk pembagian donasi ini, Nurul menyebutkan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan hingga pandemi ini berakhir.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews