Polres Bintan Kerahkan 8 Pleton Personel Amankan Gereja

 Polres Bintan Kerahkan 8 Pleton Personel Amankan Gereja

Aparat Brimob dari Polres Bintan melakukan sterilisasi di gereja.

Bintan - Polres Bintan dan TNI melakukan pengamanan gereja yang berada di 3 kecamatan Kabupaten Bintan. Aparat memastikan perayaan natal 2019 berlangsung aman dan nyaman.

Kapolres Bintan, AKBP Boy Herlambang mengatakan, sebanyak 8 pleton pasukan dikerahkan untuk pengamanan natal di gereja yang besar dengan jumlah jemaat yang banyak.

"Kita tadi juga sudah apel dan juga lakukan sterilisasi gereja. Khusus sterilisasi ini dikerahkan 16 personil dari Batalyon B Satbrimobda Kepri dan Polres Bintan di dampingi oleh remaja gereja," ujar Boy, Selasa (24/12/2019).

8 pleton yang berjaga di gereja antara lain Perwira Polres Bintan 1 pleton, Gabungan TNI 1 pleton, Batalyon B Pelopor 1 peleton, Gabungan Staf 1 pleton, Satpolair 1 pleton, Satlantas 1 pleton, Satsamapta 1 pleton, dan Satintelkam/Reskrim/Narkoba 1 pleton.

Sedangkan gereja besar yang dijaga yaitu di Kecamatan Bintan Utara ada Gereja Santo Yohanes Don Bosco, Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat, dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan.

Kemudian di Kecamatan Bintan Timur yaitu Gereja Katolik ST Cosmas Damianus Kijang, Gereja Huria Kristen Batak Protestan dan Gereja Pantekosta GPDI Kijang.

Lalu Kecamatan Gunung Kijang ada Gereja Katolik Matias Malumba dan Gereja Santo Yosep Kawal.

"Untuk kendaraan yang dilibatkan kendaraan roda dua Satsamapta 3 unit, kendaraan roda empat Satlantas 4 unit, kendaraan eoda empat Satsamapta 3 unit, kendaraan roda emoat Satpol PP Bintan 1 unit dan Ambulan Polres Bintan 1 unit," ucapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews