PLN Batam Siapkan Genset di Seluruh Kecamatan dan Kantor KPU Saat Pemilu

PLN Batam Siapkan Genset di Seluruh Kecamatan dan Kantor KPU Saat Pemilu

Corporate Secretary Bright PLN Batam, Denny Hendri Wijaya.

Batam - PLN Batam menyiapkan sejumlah genset untuk mendukung kelancaran jalannya Pemilu, 17 April mendatang. Mesin pembangkit portabel itu akan ditempatkan di seluruh kecamatan dan kantor KPU Batam.

Corporate Secretary Bright PLN Batam, Denny Hendri Wijaya mengungkapkan langkah tersebut diambil untuk mengantisipasi mati lampu saat rekapitulasi suara tingkat kecamatan dan KPU. 

"Untuk Pemilu, di KPU kami sudah siapkan 200 KVA. Genset itu akan digunakan sampai perhitungan terakhir 5 Mei 2019. Jadi kami siap support," kata Denny, Jumat (5/4/2019).

Kesiapan genset itu dimaksudkan untuk mengantisipasi jika ada gangguan listrik di Batam. Genset yang disiapkan di masing-masing kecamatan di antaranya Sekretariat PPK, tempat perhitungan suara, dan sebelum ke KPU.

"Untuk TPS, di kecamatan kami pinjamkan genset 5.500 VA apabila terjadi kekurangan. Yang pasti Bulang, Galang dan Belakangpadang, akan kita siapkan juga," bebernya.

Bekerjasama dengan KPU, Bright PLN Batam juga akan menyiapkan tenaga operator genset. "Kita kerja sama dengan KPU, kita stanby-kan operatornya juga, mulai H-7 sampai H+7," imbuhnya. 

Selain KPU dan KPPS, pihaknya juga siapkan genset jika dibutuhkan untuk TPS. Terutama untuk daerah yang tidak terjangkau listrik. Seperti di Bulang yang belum semua teraliri listrik dari PLN Batam.

"Ada beberapa TPS yang tidak terjangkau listrik, kita pinjamkan genset, seperti di Bulang," imbuhnya.

Terkait Pemilu ini diakui menjadi salah satu prioritas perhatian PLN Batam, sehingga menjadi fokus utama dalam menjaga dan mengamankan suplai listrik. 

"Tapi kita berusaha untuk tidak memadamkan aliran listrik pada pemilu mendatang," tutupnya. 

(das)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews