Tim SAR Perluas Pencarian Nelayan Karimun yang Jatuh ke Laut

Tim SAR Perluas Pencarian Nelayan Karimun yang Jatuh ke Laut

Tim SAR dari Polair Polres Karimun melakukan pencarian terhadap Efendi, seorang nelayan yang dinyatakan hilang. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun - Tim SAR memperluas area pencarian terhadap Efendi (35), nelayan Karimun yang hilang di sekitar perairan Pulau Mudu Kecamatan Meral Barat, Rabu (27/3/2019).

"Kita kembali melakukan pencarian dengan memperluas area pencarian sampai ke Perairan Tokong Hiu Besar dan Tokong Hiu Kecil," ujar Kasat Polair Polres Karimun, Iptu Sahata Sitorus, Jumat (29/3/2019).

Proses pencarian melibatkan BNPP/Basarnas, Tagana, Bakamla, BC, Dishub dan AL serta warga nelayan. "Kami terus berupaya melakukan pencarian terhadap korban," katanya.

Efendi jatuh ke laut dari pompong yang diawakinya. Sementara kapal miliknya ditemukan masih dalam keadaan menyala dan kandas di perairan sekitar Pulau Mudu.

Seorang saksi bernama Rahman (48) langsung menghubungi Efendi melalui sambungan telpon untuk memastikan kondisinya, namun sia-sia. 

(aha)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews