Pakai Pesawat Pribadi, Prabowo Tiba di Batam Pukul 2 Siang

Pakai Pesawat Pribadi, Prabowo Tiba di Batam Pukul 2 Siang

Prabowo Subianto.

Batam - Calon presiden (capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto dijadwalkan akan berkampanye di Batam, Rabu (13/3/2019). Kampanye dipusatkan di kawasan Megawisata Ocarina, Batam Centre.

Informasi dari Tim Pemenangan Prabowo-Sandi di Kepri, mantan Danjen Kopassus itu akan tiba di VIP Bandara Internasional Hang Nadim sekira pukul 14.00 WIB.

"Beliau dari Pekanbaru menggunakan pesawat pribadi," kata Onward Siahaan, Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi Provinsi Kepri saat dihubungi Batamnews.co.id, Rabu pagi.

Baca: Pekan Depan, Prabowo Sampaikan Pidato Kebangsaan di Batam

Prosesi acara kampanye ini, lanjut dia, akan dimulai sejak pukul 13.00 WIB. Prabowo juga dijadwalkan akan menyampaikan pidato kebangsaan di hadapan para pendukungnya.

Sementara itu, untuk mengamankan jalannya kampanye Prabowo di Batam, Polda Kepri mengerahkan 800 personel.

Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Erlangga mengatakan Mapolda Kepri beserta jajaran dalam hal ini Polresta Barelang, telah menyiapkan seluruh rangkaian pengamanan yang akan dilaksanakan besok.

“Untuk tentatif kegiatan, kita sudah koordinasikan dengan badan pemenangan dari paslon 02,” ujarnya di Mapolda Kepri, Selasa (12/3/2019) siang.

Baca: Prabowo Tiba di Batam Besok, Polda Kepri Libatkan 800 Personel Pengamanan

Erlangga menyebutkan untuk pengamanan, polisi memberlakukan pengamanan setara untuk kedua paslon. Baik itu di pengamanan VVIP, pengamanan terbuka maupun tertutup di dalam kegiatan itu sendiri.

“Jadi personel yang dilibatkan seluruhnya ada 800 personel, baik itu untuk pengaman lalu-lintas, pengamanan di lokasi, pengawalan dan seluruh rangkaian di kegiatan itu,” ujar Erlangga.

(jim)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews