Pemko Batam Prioritaskan Honorer K2 di Penerimaan P3K

Pemko Batam Prioritaskan Honorer K2 di Penerimaan P3K

Kepala (BKPSDM) Kota Batam, M Sahir.

Batam - Sisa honorer Kategori 2 (K2) Kota Batam akan direkrut pada penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) pada tahap pertama. 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Batam, M Sahir mengatakan perekrutan sisa K2 ini bersifat mendesak.

“Makanya minta diakomodir pada penerimaan P3K tahap pertama,” ujar Sahir di kantor DPRD Kota Batam, Senin (28/1/2019). 

Sisa honorer K2 pada tahun 2018 ini awalnya berjumlah 253 orang, namun pada penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) lalu ada 7 formasi, tetapi yang lolos hanya 5 orang. 

“Kemudian 2 orang meninggal dunia, dan 3 orang lagi mengundurkan diri. Sehingga total honorer K2 saat ini ada 243 orang,” katanya. 

Untuk proses penerimaan P3K ini, Sahir menyampaikan sam dengan penerimaan CPNS lalu. Pertama mendaftar administrasi secara online di portal BKPSDM. 

Namun ia mengakui khusus honorer K2 tidak ada batasan usia, hanya saja maksimal setahun sebelum usia pensiun. 

“Jadi kalau sudah umur 50-an, masih bisa daftar,” kata dia. 

Proses rekrutmen P3K akan dimulai Februari mendatang. Kementerian Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPan-RB) membuka lowongan 150 ribu untuk posisi P3K.

Namun demikian, Sahir mengatakan belum mengetahui berapa jumlah formasi yang diperoleh Kota Batam.

“Belum tahu, belum sampai ke teknisnya,” ujarnya.

(ret)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews