PT. BRC Lagoi Kenalkan Hotel dan Resort Kepada 291 Pelajar SMP di Bintan

PT. BRC Lagoi Kenalkan Hotel dan Resort Kepada 291 Pelajar SMP di Bintan

GM Laguna Bintan Group, GM Laguna Bintan Group, Alpha Eldiansyah menyambut kedatangan pelajar SMP. (Foto: Ary/Batamnews)

Bintan - PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) mengundang 291 pelajar SMP di seluruh Kecamatan Teluk Sebong untuk mengikuti Kasih Sayang 2.

Kedatangan para pelajar itu disambut oleh Manager Community Development (CD) PT BRC, Machsun Asfari di Halaman Fire Safety Departmen (FSD) Kawasan Pariwisata Lagoi.

Pelajar-pelajar yang mengikuti program kegiatan PT BRC Peduli Pendidikan ini berasal dari MTs Berakit, SMP 10 Bintan, SMP 8 Bintan, SMP 9 Bintan, SMP 24 Bintan, SMP 13 Bintan, dan SMP Tunas Bangsa Lagoi.

Manager CD PT BRC, Machsun Asfari mengatakan pelajar-pelajar yang diundang itu duduk di bangku kelas 9. Tujuan utama untuk mempersiapkan mereka agar dapat menentukan jurusan sesuai dengan keinginan, kemauan, keahlian, bakat maupun peluang kedepannya.

"Rabu (31/10/2018) acaranya. Mereka tiba jam 8 di FSD. Lalu dari jam 9 - 12 siang mereka diajak mengunjungi hotel dan resorts. Selesai itu sekitar jam 1 - 3 sore melakukan outbond," ujar Machsun, Kamis (1/11/2018).

Ada beberapa hotel dan resorts yang dikunjungi oleh para pelajar. Diantaranya Treasurebay Bintan, Banyan Tree Bintan, Holiday Villa Pantai Indah, Nirwana Gardens, The Sanchaya, dan Bintan Lagoon Resort.

Dengan kunjungan ke hotel dan resort, kata Machsun, mereka dikenalkan dengan seluruh aktifitas dan juga profesi-profesi di suatu dunia kepariwisataan.

Diharapkan mereka mendapati gambaran tentang semuanya sehingga cita-cita mereka terasah lalu yakin untuk menjadi bagian dari hotel dan resorts.

"Ada pun aktifitas yang mereka lakukan adalah job observation di masing-masing hotel dan resort. Lalu visitasi untuk mengetahui lebih dekat management hotel dan resorts, serta edu game," jelasnya.

Salah satu siswa SMP 9, Dinny, mengaku Kasih Sayang 2 ini semakin memantapkan cita-citanya menjadi manager housekeeping hotel dan resorts.

Harapannya, beberapa dekade ke depan yang diundang ke sini merupakan generasi-generasi yang akan menjadi suksesor industri perhotelan dan resort di Bintan, khususnya di Kawasan Bintan Resorts.

"Acara ini sangat sesuai dengan tujuannya yaitu mengasah cita-cita kami untuk bisa menentukan pilihan yang diinginkan. Ya, saya jadi yakin dan percaya untuk jadi manager housekeeping hotel dan resorts," ucapnya.

Kegiatan Kasih Sayang 2 pada dasarnya merupakan bagian dari serangkaian kegiatan kasih sayang lainnya. Yaitu Kasih Sayang 1 yang menyasar siswa SD dengan kegiatannya pembekalan dengan semangat kompetisi yang sportif dan mengenali bakat dan cita-cita.

Lalu pada Kasih Sayang 2 mereka didekatkan langsung dengan aktifitas hotel, resort dan profesi agar lebih yakin dengan cita-cita mereka. Sedangkan Kasih Sayang 3 untuk membantu mereka bekerja sesuai dengan cita-cita mereka melalui pelatihan.

(ary)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews