Travelling

Mengintip Patung Pejuang Buruh di Berlin

Mengintip Patung Pejuang Buruh di Berlin

Patung Karl Max dan Engels di Berlin

BATAMNEWS.CO.ID, Berlin - Tepat hari ini, para pekerja merayakan Hari Buruh. Jika kebetulan sedang traveling di Berlin, Jerman, sempatkan menengok patung sang pejuang buruh Karl Marx. Lewat patung ini, traveler bisa mengenang perjuangan kaum buruh di masa lalu.

Karl Marx adalah seorang tokoh asal Jerman yang menggaungkan konsep Perjuangan Kelas. Konsep ini mempengaruhi banyak orang terutama kaum buruh di seluruh dunia. Atas jasanya, dibuatlah patung Karl Marx di jalan Karl-Liebknecht Strasse, Berlin, Jerman.

detikTravel berkesempatan melihat langsung patung Karl Marx beberapa waktu lalu. Patung Karl Marx rupanya tidak sendirian. Di sebelahnya ada patung Friedrich Engels, seorang pemikir politik yang sealiran dengan Karl Marx. 

Patung ini dibuat tahun 1986 oleh pemerintah Jerman Timur dan dikenal dengan sebutan Marx-Engels. Saat itu, Berlin memang masih terbelah antara Jerman Timur dan Jerman Barat.

Pada patung ini, posisi Marx terlihat sedang duduk, sedangkan Engels berdiri di sebelah Marx. Seniman yang membuat patung adalah Ludwig Engelhardt, dengan bahan perunggu. Jika diperhatikan, di belakang patung ada relief yang melukiskan gerakan buruh dan komunisme di seluruh dunia.

Patung ini dibangun di tempat yang cukup strategis dan menarik perhatian para wisatawan. Beberapa wisatawan yang melewati patung ini, biasanya berhenti sejenak untuk foto-foto. Setelah melihat patung Marx-Engels, wisatawan bisa mengunjungi berbagai objek wisata lain yang letaknya berdekatan.

Beberapa objek wisata yang tak jauh dari patung ini antara lain menara TV Fersehturm, gedung balaikota Rotes Rathaus, Museum Insel serta kawasan belanja Alexanderplatz. Menarik bukan?

sumber: detik.com

 

[snw]

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews