Pekanbaru Bahas Kerja Sama Komoditas Pangan dengan Pemda Batu Bara untuk Tekan Harga Cabai

Pekanbaru Bahas Kerja Sama Komoditas Pangan dengan Pemda Batu Bara untuk Tekan Harga Cabai

Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Muflihun saat melakukan dialog dengan pemda batu bara.

Pekanbaru, Batamnews - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Muflihun, membahas kerja sama komoditas pangan dengan Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara di rumah dinasnya. 

Pemerintah Kota Pekanbaru akan menyiapkan dokumen nota kesepahaman (MoU) setelah meninjau langsung lahan pertanian di Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara (Sumut).

"Saya menerima tamu dari Kabupaten Batu Bara. Pj Bupati Batu Bara ini berasal dari Pekanbaru," ujarnya kepada wartawan, Ahad, 10 Maret 2024.

Ekspos dari Pj Bupati bahwa ada komoditas pangan yang berlebih di daerahnya, salah satunya cabai. Bahkan, cabai dari Kabupaten Batu Bara ada yang dijual di Pekanbaru.

Baca juga: Santunan Anak Yatim di Kabupaten Pelalawan: Pemkab Salurkan Bantuan untuk 5.300 Anak Yatim

"Kami akan melakukan kunjungan ke Kabupaten Batu Bara guna melihat produksi pertanian. Kami juga akan menjalin kerja sama di bidang komoditas pangan," ucap Muflihun.

Pemko Pekanbaru akan membeli cabai langsung dari Kabupaten Batu Bara. Sehingga, harga cabai bisa ditekan di Pekanbaru.

"Dalam waktu dekat ini, kami akan berdiskusi. Karena, bulan Ramadan segera masuk," tutur Muflihun.

Kesempatan yang sama, Pj Bupati Batu Bara, Nizhamul, mengatakan bahwa ia bersama rombongan berkunjung ke Pekanbaru. Kunjungan ini bertujuan untuk memulai kerja sama dengan Pemko Pekanbaru, terutama terkait komoditas bahan pokok.

Baca juga: Kebakaran Rumah Warga di Rumbai, Bantuan Urgen untuk Keluarga Mukhtar

"Kami punya potensi dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok untuk Pekanbaru, seperti beras dan cabai. Dua komoditas pangan ini sangat dibutuhkan masyarakat," ujarnya.

Pasokan cabai dan beras diharapkan dapat mengendalikan inflasi dan menekan harga bahan pokok yang cukup ekstrem. "Pj wali kota akan mengajukan nota kesepahaman dengan kami," ungkapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews