182 Mahasiswa STAIN Sultan Abdurrahman Raih Gelar Sarjana Angkatan Ke 8

182 Mahasiswa STAIN Sultan Abdurrahman Raih Gelar Sarjana Angkatan Ke 8

Sidang Senat Wisuda Mahasiswa STAIN Sultan Abdurrahman Tanjungpinang.

Tanjungpinang, Batamnews - Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau sukses melaksanakan Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Strata I Angkatan VIII Tahun Akademik 2023/2024. Acara berlangsung meriah di Hotel CK Tanjungpinang pada Selasa (28/11/2023), dengan dihadiri oleh Asisten I Setdako Tanjungpinang, Muhammad Yatim.

Asisten I Setdako Tanjungpinang, Muhammad Yatim, memberikan apresiasi tinggi terhadap STAIN Sultan Abdurahman yang telah sukses menyelenggarakan acara wisuda ini. 

Dalam sambutannya, Yatim menyampaikan selamat kepada seluruh wisudawan/wisudawati yang telah berhasil menuntaskan studi mereka hingga mencapai tahap wisuda. "Saya mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan yang telah menuntaskan mata kuliahnya dan berhasil mengikuti prosesi wisuda ini," ucap Yatim.

Baca juga: Dapur dan Kasir Hancur Terbakar, Restoran di Sebong Lagoi Alami Musibah

Lebih lanjut, Yatim berharap agar para wisudawan dapat menjadikan momentum ini sebagai dorongan untuk bekerja lebih gigih dalam menghadapi tantangan kehidupan di tengah masyarakat. 

"Saya berharap mereka dapat mencapai cita-cita, baik itu menjadi guru agama maupun meraih impian lainnya," tambahnya.

Yatim juga menegaskan pentingnya menerapkan ilmu yang telah diperoleh selama kuliah, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam dunia kerja. Ia berpesan agar para wisudawan dapat menjadi agen perubahan yang positif di masyarakat.

Ketua STAIN Sultan Abdurrahman, Dr. Muhammad Faisal, menyampaikan bahwa pada wisuda kali ini, sebanyak 182 mahasiswa dari 8 program studi berhasil meraih gelar sarjana. Dr. Faisal mengungkapkan bahwa sejak awal berdiri hingga wisudawan angkatan ke VII pada tahun 2022, STAIN Sultan Abdurrahman telah berhasil mencetak 718 sarjana.

Baca juga: Tragis! Sarifudin Ditemukan Meninggal di Rumahnya di Tanjungpinang

"Alhamdulillah, hari ini kita tambahkan lagi 182 orang sarjana baru," ungkapnya dengan senang hati.

Di tengah acara, Dr. Faisal juga menyampaikan penghargaan kepada orang tua/wali wisudawan atas dukungan dan bimbingan yang telah diberikan. Ia berharap agar para sarjana yang baru diwisuda tetap rendah hati dan tidak melupakan nilai-nilai keilmuan yang telah mereka peroleh.

"Kepada seluruh sarjana yang telah diwisuda, semoga sukses selalu dalam mencapai cita-cita, dan mari kita jaga kerendahan hati serta tidak menjadi sombong," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews