Sui Hiok Minta Operator Kapal Optimalkan Pelayanan Transportasi Laut di Pesisir Senayang

Sui Hiok Minta Operator Kapal Optimalkan Pelayanan Transportasi Laut di Pesisir Senayang

Anggota DPRD Lingga, Sui Hiok (dua dari kiri) saat menaiki roro mini yang terbuat dari kayu saat menyeberangi Senayang. (Foto: Istimewa)

Lingga, Batamnews - Anggota DPRD Lingga, Sui Hiok menilai pelayanan transportasi laut di Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), masih belum optimal. Kritikan ini dilontarkan politisi yang lantang menyuarakan aspirasi masyarakat itu bukan tak beralasan.

Katanya, di wilayah gugusuan kepulauan Senayang, hanya tinggal MV Gembira yang melayani rute tersebut. Sontak saja kondisi ini jadi perhatian masyarakat setempat dan tentunya ia sebagai wakil dari suara masyarakat kepulauan.

"Mengenai trayek yang menyinggahi pelabuhan pesisir Senayang, sampai sekarang hanya tinggal MV Gembira saja. Yang lain bagaimana?," keluh dia kepada Batamnews, Kamis (1/6/2023).

Baca juga: BC Kepri Gagalkan Penyelundupan Miras Senilai Rp 4,5 Miliar Tujuan Lingga

Ia pun lantas menyayangkan dan menilai tidak adanya ketegasan dari Dinas Perhubungan (Dishub) baik provinsi maupun kabupaten. 

"Ketika berbicara tentang kesulitan masyarakat Senayang untuk mendapatkan pelayanan, seakan-akan semua diam dan tak punya kepedulian. Saya sangat berharap para pemangku kekuasaan di Lingga untuk dapat menindaklanjuti hal ini," ujarnya.

"Sudah lah pelayanan dasar kesehatan dan infrastruktur kami jauh tertinggal, jangan sampai keluar daerah dari Senayang pun sangat sulit," tambah dia.

Baca juga: Warga Tanjunguncang Pasang Papan Bunga Gara-gara Berminggu-minggu Tak Nikmati Air Bersih

Politisi Partai Demokrat Kabupaten Lingga ini menilai, harusnya trayek-trayek yang sudah tidak mampu lagi untuk dilintasi operator, sebaiknya segera dicari operator baru.

"Jangan kapal jalan hanya saat mau hari raya dan liburan sekolah saja. Lalu diam dan alasan rusak sampai berbulan-bulan. Nasib rakyat harus dipikirkan," sesalnya.

"Saya harap segera dicarikan jalan keluarnya, karena setiap kami turun ke daerah, keluhan-keluhan itu yang kami dapatkan dari masyarakat pesisir Senayang," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews