Usung Kebangkitan Milenial, Karang Taruna Batam Siap Dikukuhkan 7 Januari

Usung Kebangkitan Milenial, Karang Taruna Batam Siap Dikukuhkan 7 Januari

Karang Taruna Kota Batam menggelar rapat dengan melibatkan pengurus seluruh kecamatan, di Food Market Thamrin City, Nagoya, Minggu (25/12/2022).

Batam, Batamnews - Karang Taruna Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), menggelar rapat dengan melibatkan pengurus seluruh kecamatan, di Food Market Thamrin City, Nagoya, Minggu (25/12/2022).

Rapat yang berlangsung santai tapi serius itu membahas agenda utama persiapan Pelantikan Akbar Pengurus Karang Taruna Batam Periode 2022-2027, sekaligus pelantikan serentak Karang Taruna Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Batam.

Rapat dipimpin langsung Ketua Karang Taruna terpilih Zul Arif, didampingi Sekretaris Umum Ridho Arvan Dedzky. Sementara itu dari pengurus kecamatan hadir masing-masing ketua.

Baca juga: Gubernur Ansar Kukuhkan Pengurus Karang Taruna Kepri Masa Bhakti 2021-2026

"Kita sudah menyepakati tanggal pengukuhan pada 7 Januari 2023. Hal ini sudah kita laporkan ke Pemerintah Kota Batam," ujar Zul Arif.

Menurutnya, rapat sore itu dianggap sangat penting untuk persiapan mengingat pelantikan atau pengukuhan tidak hanya untuk pengurus tingkat kota tetapi juga kecamatan dan kelurahan.

"Untuk tempat masih tentatif beberapa pilihan untuk disesuaikan dengan jumlah peserta dan tamu yang diundang," ucapnya.

Zul Arif pun mengajak seluruh pengurus dan anggota Karang Taruna baik tingkat kota, kecamatan dan kelurahan ikut berperan aktif menyukseskan pengukuhan tersebut. Dia juga meminta dukungan Pemko, pihak kecamatan dan kelurahan untuk suksesnya agenda dimaksud.

Baca juga: Momen Nataru, Polsek Belakang Padang Gencarkan Imbauan Life Jacket Pengguna Jasa Pelabuhan

"Karang Taruna ini organisasi kepemudaan yang resmi dan agak berbeda dengan organisasi lain. Soalnya, pengurus di tiap tingkatannya di SK-kan oleh kepala pemerintahan di tingkatan tersebut. Pengurus kota di SK-kan oleh Walikota, pengurus kecamatan oleh Camat dan pengurus kelurahan oleh Lurah setempat," katanya.

Ia mengharapkan periode kedua kepemimpinannya dapat membangkitkan semangat dan peran milenial pengurus Karang Taruna dengan cara mendorong kinerja organisasi, terutama semakin mengaktifkan peran Karang Taruna kecamatan dan kelurahan.

Pasca pandemi Covid-19 yang membatasi gerakan, dia berharap peran anak muda di Kota Batam semakin menonjolkan mendukung visi Batam Kota Baru yang madani dan moderen.

"Sudah saatnya para milenial, para taruna, bangkit memberi kontribusi bagi Kota Batam. Wajah baru kota Batam ini yang digagas dan dibangun oleh Walikota Pak Rudi harus direspon dengan kreativitas anak-anak muda. Ini era Karang Taruna Batam untuk bangkit dan berjaya," pungkasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews