Konflik Laut Cina Selatan Meresahkan, Danramil: Jangan Cemas, Posisinya Jauh dari Daratan

Konflik Laut Cina Selatan Meresahkan, Danramil: Jangan Cemas, Posisinya Jauh dari Daratan

Peta Laut Cina Selatan yang menjadi sengketa. (Foto: google)

BATAMNEWS.CO.ID, Natuna - Konflik di Laut Cina Selatan membuat resah warga Natuna, Provinisi Kepri. Namun Danramil/01 Ranai, Kapten (Inf) Raja Azman mengungkapkan masyarakat tak perlu khawatir.

Ibukota Natuna, Ranai dan pulau-pulau serta perairan di sekitarnya menurut Azman jauh sekali dari wilayah pertikaian negara-negara tersebut

Wilayah Kepulauan Spartly yang disengekatan tersebut, kata dia, berada di perairan arah barat daya Filipina, sebelah tenggara Vietnam dan sebelah utara dari Brunei. 

Letaknya dengan Natuna sangat jauh ke arah Timur Laut. "Kepulauan spratley ini yang disengketakan oleh China, Taiwan, Brunei, Filipina dan Vietnam," kata Azman, Rabu (11/11/2015).

Wilayah lainnya adalah Kepulauan Paracel yang berada di Barat Laut Filipina dan sebelah timur Vietnam. Kepulauan itu dikontrol oleh Cina dan diklaim oleh Vietnam.

"Kita (Natuna) sangat jauh sekali, jadi perlu pemahaman soal konflik Laut Cina Selatan, lihat saja petanya," ujar Raja Azman.

 

[fox]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews