Menanti Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020

Menanti Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020

Timnas Indonesia (Foto: dok.PSSI)

Oleh: Raja Dachroni

Tentunya judul di atas adalah harapan kita semua. Harapan seluruh masyarakat Indonesia, maklum kita sudah lama tidak menyandang gelar juara. Piala AFF 2020 ini semoga saja mampu menjadi pelepas dahaga dari hausnya prestasi persepakbolaan kita.

Harapan itu semakin nyata setelah kemarin Timnas kita berhasil membungkam The Lion Singapura. Dari 2 pertemuan atau pertandingan dengan Singapura, timnas Indonesia tampil sangat baik. Walau sebagian pihak menganggap wajar karena banyaknya kartu merah yang diterima Singapura. Tiga pemain.

Skill pemain yang merata, kesolidan tim dan strategi yang jitu oleh pelatih STY membuat ritme permainan timnas menjadi ancaman tersendiri bagi setiap lawan-lawannya.

Menilik sejarah, memang harus jujur kita akui, Indonesia belum beruntung. Kerap mampu masuk babak semifinal dan bahkan final sejak 2002 ke atas namun gagal menjadi juara.

Kita berharap tahun 2021 atau Piala AFF 2020 ini nasib Indonesia tidak sama dengan beberapa tahun sebelumnya ketika melawan Thailand. Kalah.

Kendati demikian, saya optimis timnas Indonesia kali ini memang beda. Skill pemain yang merata, emosional yang relatif terjaga itu modal utama ditambah memang kesolidan tim yang cukup mumpuni.

Ini merujuk dari permainan sebelum-sebelumnya. Selalu menang dan beberapa kali seri. Rabu (29/12/2021) mendatang laga leg 1. Semoga kita menang tebal dari Thailand.

Itu wajib agar kemudian di laga kedua kita bisa lebih tenang dan bila perlu menebalkan lagi kemenangan pada pertemuan ke-2 1 Januari 2022 mendatang.

Timnas juara adalah hal yang kita nantikan dan rindukan. Ayo timnas semangat, doa kami selalu bersamamu, kami menantikan juara dengan kemenangan yang relatif tebal. Indonesia bisa, Indonesia juara. Merdeka!

Penulis adalah Ketua Komunitas Peduli Kampung Sendiri (KPKS) Chapter Tanjungpinang-Bintan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews