Bupati Wan Siswandi Ajak Mahasiswa Bersinergi Bangun Natuna

Bupati Wan Siswandi Ajak Mahasiswa Bersinergi Bangun Natuna

Bupati Natuna pada kegiatan pelantikan Pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Natuna-Pekanbaru (IPMKN-P) masa bakti 2021-2022 yang berlangsung di Ballroom Hotel Dafam Pekanbaru, Minggu (14/11/2021).

Natuna, Batamnews - Bupati Natuna, Wan Siswandi berharap adanya sinergitas antara Pemerintah Daerah (Pemda) dan mahasiswa dalam rangka pembangunan Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), kedepannya.

Hal ini disampaikan Bupati pada kegiatan pelantikan Pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Natuna-Pekanbaru (IPMKN-P) masa bakti 2021-2022 yang berlangsung di Ballroom Hotel Dafam Pekanbaru, Minggu (14/11/2021).

Menurut Wan Siswandi, sinergitas antara pemerintah dan mahasiswa berperan dalam mendukung upaya pengembangan berbagai sektor pembangunan daerah terutama sektor ekonomi, sosial, budaya.

Baca juga: Sektor Migas Block Tuna Diharapkan Dongkrak DBH Natuna

"Mahasiswa sebagai bagian dari masyarakat, memiliki fungsi dan peran yang sangat strategis dalam hal pemberdayaan masyarakat dan pemerataan pembangunan," ucap Bupati.

Mahasiswa merupakan bagian dari generasi muda yang dapat dikategorikan “elit”. Mahasiswa menjadi elit generasi muda, karena dalam sejarahnya, ia memegang peran penting dalam setiap perubahan yang diusung generasi muda, baik yang terjadi di penjuru dunia, maupun yang terjadi di Indonesia. 

Tidak terlalu berlebihan bila mahasiswa mendapatkan gelar sebagai agent of change, director of change, creative minoritas (elit minoritas), dan calon pemimpin masa depan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews