Penumpang Positif Corona, Dream Cruises Beri Kompensasi Pelayaran Gratis

Penumpang Positif Corona, Dream Cruises Beri Kompensasi Pelayaran Gratis

Kapal pesiar Dream Cruises. (Foto: ist)

Singapura, Batamnews - Seluruh penumpang kapal Dream Cruises harus menjalani tes Covid-19, setelah seorang penumpang dinyatakan positif virus corona di dalam kapal.

Direktur Pelayaran Singapore Tourism Board (STB), Annie Chang mengatakan pelacakan kontak masih berlangsung setelah kapal pesiar tersebut merapat di Singapura pada Rabu (14/7/2021) kemarin.

"Sebagai tindakan pencegahan lebih lanjut, semua penumpang juga diharuskan untuk memantau kesehatan mereka selama 14 hari sejak tanggal turun dan menjalani tes swab di fasilitas swabbing pemerintah yang ditunjuk pada akhir periode pemantauan," kata Annie dilansir Channel News Asia, Kamis (15/7/2021).

Penumpang hanya akan diizinkan meninggalkan Marina Bay Cruise Centre Singapore setelah tes antigen cepat (ART) wajib bersama awak kapal, yang sudah menjalani tes rutin rutin setiap tujuh hari.

Pembersihan dalam lebih lanjut juga akan dilakukan di kapal, kata Chang.

Dalam pengumuman yang dibuat oleh kapten kapal pada pukul 14.00 waktu setempat kemarin, para penumpang diberitahu bahwa mereka akan menerima pelayaran gratis di World Dream "berdasarkan pemesanan (mereka) saat ini".

Surat pelayaran gratis akan dikeluarkan dalam 14 hari ke depan, kata kapten.

Kapal pesiar World Dream, yang membawa 1.646 penumpang dan 1.249 awak, meninggalkan Singapura Minggu (11/7/2021) lalu pukul 9 malam untuk pelayaran "tanpa tujuan" selama empat hari.

Kapal itu kembali ke Marina Bay Cruise Center sekitar pukul 06.30 waktu setempat pada Rabu kemarin setelah seorang penumpang di dalamnya dinyatakan positif Covid-19. Penumpang itu diidentifikasi sebagai kontak dekat dari kasus yang dikonfirmasi di Singapura.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews