Polda Kepri Gelar Vaksinasi Covid-19 Keliling di Batam

Polda Kepri Gelar Vaksinasi Covid-19 Keliling di Batam

Polda Kepri menggelar vaksinasi keliling (Foto:ist)

Batam, Batamnews - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Kepulauan Riau (Kepri), melakukan pelayanan vaksinasi keliling. Kegiatan ini dilakukan demi memberikan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat, Rabu (7/7/2021).

Kali ini, pelaksanaan vaksinasi menyasar warga Perumahan Gesya Residance, Kelurahan Belian, Kota Batam.

"Ada sekitar 150 orang warga Perumahan Gesya yang di vaksin," ujar Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum, AKBP Ruslan Abdul Rasyid.

Lanjutnya, proses vaksinasi tersebut dilakukan bersama Biddokkes Polda Kepri dengan cara menjemput bola langsung ke tengah masyarakat.

Baca juga: ASN Pemko Batam WFH, Rudi: Kerja di Rumah, Bukan Tidur

Vaksinasi tersebut merupakan gelombang pertama. Kemudian, setelah 28 hari warga Perumahan Gesya Residance akan kembali dilakukan vaksin tahap ke dua.

"Kegiatan tersebut dilakukan berdasarkan perintah langsung Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo untuk memberikan vaksinasi terhadap 1 juta masyarakat dalam sehari. Ini guna membantu pemerintah untuk menghambat penyebaran Covid-19," kata Ruslan.

Tak hanya di hari ini, kegiatan tersebut dilakukan setiap hari ditengah masyarakat dengan cara yang sama yakni menjemput bola atau turun langsung.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews