Pasien Corona Membeludak, Dirut RSUP Raja Ahmad Tabib: Stok Oksigen Memadai

Pasien Corona Membeludak, Dirut RSUP Raja Ahmad Tabib: Stok Oksigen Memadai

RSUD Raja Ahmad Tabib, Tanjungpinang.

Tanjungpinang, Batamnews - Pasien positif Corona membeludak di RSUP Raja Ahmad Tabib, Tanjungpinang, Kepulauan Riau dalam beberapa hari terakhir.

Sempat terdengar isu, rumah sakit pelat merah tersebut mengalami krisis oksigen bagi pasien. Namun isu itu diluruskan oleh Direktur Utama RSUP RAT dr. Yasmin Edi.

Ia mengakui beberapa hari lalu pasien di sana sempat penuh dan terjadi antrean untuk rawat inap.

“Tapi dengan adanya penambahan tempat tidur, saat ini sudah bisa diatasi,” ujarnya, Selasa (6/7/2021).

Dia menjelaskan, sebelumnya di sana hanya menyediakan 52 bed dan saat ini sudah ditambah menjadi 91 bed. Jumlah tersebut bahkan sudah melebihi anjuran dari Kemenkes, yaitu sebanyak 45 persen dari kapasitas rumah sakit.

Saat ini juga di RSUP RAT ada 79 pasien yang dirawat karena Covid-19, baik dengan gejala ringan serta berat.

Untuk pasokan oksigen sendiri, Yasmin mengatakan masih aman dan bisa maksimal dalam memberikan layanan kepada pasien.

“Oksigen sentral ada tiga unit mesin dan ada 160 tabung oksigen untuk pasien. Tapi kami akan menambah satu unit mesin sentral lagi untuk lebih memaksimalkan pelayanan ke masyarakat,” ungkapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews