Emak-emak Pingsan Tertimpa Pohon Tumbang yang Ditabrak Mobil

Emak-emak Pingsan Tertimpa Pohon Tumbang yang Ditabrak Mobil

Ibu-ibu yang pingsan tertimpa pohon tumbang (Foto: Harry S)

Bintan, Batamnews - Seorang ibu-ibu yang mengendarai Honda Beat BP 3392 CB tak sadarkan diri alias pingsan akibat tertimpa dahan pohon di Jalan Nusantara Km 18, Kelurahan Gunung Lengkuas, Selasa (22/6/2021).

Informasi di lapangan, dahan pohon itu patah akibat diantam Lori Hino B 9423 IEJ yang mengangkut muatan kontainer maratus. Lalu dahan pohon yang patah itu menimpa pengendara yang berada di belakang lori tersebut.

"Dahan pohon besar itu patah dan menimpa ibu-ibu yang kendarai motor. Lalu ibu itu pingsan," ujar Dede, salah seorang warga di lokasi kejadian.

Pria ini tidak tau pasti kelajuan lori yang berwarna hijau gelap itu ketika melintas dari arah Kijang menuju Tanjungpinang. Dia hanya mengetahui ketika lori itu mengantam dahan pohon langsung menimbulkan suara keras. Namun sang supir lori seperti tidak mengetahuinya dan jalan terus.

Sementara di posisi belakang seorang pengendara ibu-ibu tergeletak bersama motornya ditimpa dahan pohon. Tak lama kemudian warga di sekitar berteriak meminta lori tersebut berhenti namun tak diindahkan.

"Jadi ada seorang yang mengejar lori itu dan memberitahu kejadian tersebut ke supir lori. Infonya, sang supir langsung memakirkan lorinya tak jauh dari perbatasan Kijang-Tanjungpinang dan pergi ke lokasi kejadian dengan menumpangi motor," jelasnya.

Sesampainya di lokasi kejadian, supir lori bersama warga membawa korban ke RSUD Bintan agar mendapatkan penanganan medis. Sedangkan kendaraan korban langsung dievakuasi ke salah satu bangunan tak jauh dari lokasi kejadian.

"Kami tak tau ibu itu luka parah atau tidak. Namun ibu itu pingsan dan sudah dibawa ke rumah sakit," katanya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews