Armada Pengangkut Sampah di Batam Tak Layak, Warga: Waswas kalau Berpapasan

Armada Pengangkut Sampah di Batam Tak Layak, Warga: Waswas kalau Berpapasan

Truk pengangkut sampah tanpa dilengkapi alat pengaman muatan memadai melaju kencang di jalanan Batam. (Foto: Tangkapan layar video netizen)

Batam, Batamnews - Armada pengangkut sampah di Kota Batam, Kepulauan Riau ditemukan banyak yang tak layak kondisinya.

Temuan DPRD Batam, setidaknya ada 58 armada pengangkut sampah yang tak layak jalan. Ironisnya, kendaraan-kendaraan itu masih dibiarkan beroperasi.

Kondisi itu juga tak luput dari perhatian warga. Mereka ada yang menilai wakil rakyat kalah cepat dengan warga menemukan ketidaklayakan truk pengangkut sampah.

"Sudah lama itu (tak layak), masa mereka (dewan) baru tahu," kata Siska, warga Batam, Kamis (10/6/2021).

Baca: DPRD Geram, Puluhan Truk Pengangkut Sampah Tak Layak Jalan Masih Beroperasi di Batam

Dirinya tak jarang melihat truk-truk tak layak jalan itu beroperasi. Kondisinya pun sangat memprihatinkan. Ada banyak lubang di bak truk dan sering mengucurkan air kala melaju di jalan.

"Air itu kan baunya luar biasa, pernah kecipratan, eh dicuci pakai sabun berulang kali aromanya tak hilang," ujarnya kesal.

Selain terkadang ada air yang mengucur, sering juga terlihat truk pengangkut sampah ini tidak memasang jaring penutup. Alhasil, sampah sering tercecer di jalan. 

Warga lainnya, Joni mengaku waswas ketika berpapasan atau berada di belakang mobil pengangkut sampah tersebut.

“Kadang suka was-was, takut ada besinya yang lepas lihat kondisi mobilnya kayaknya gitu,” ucapnya.

Batamnews juga mendapatkan video dua dari netizen yang memperlihatkan sebuah truk pengangkut sampah melaju kencang dari arah Mukakuning menuju Bukit Daeng.

Terlihat, bak truk tidak dilengkapi dengan pengaman memadai dan pintunya hanya diikat dengan tali.

Sementara, video sebelumnya menunjukkan truk sampah yang baknya lepas dan muatannya berhamburan di jalan. Tampak, dalam video tersebut awak armada itu tengah membersihkan sampah yang tumpah di jalur arah menuju Punggur, beberapa waktu lalu.

(ude)

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews