Ditinggal Conte, Simone Inzaghi Resmi Latih Inter Milan

Ditinggal Conte, Simone Inzaghi Resmi Latih Inter Milan

Pelatih Lazio Simone Inzaghi. (Foto:REUTERS/Daniele Mascolo)

Milan, Batamnews - Simone Inzaghi resmi menjadi pelatih Inter Milan menggantikan Antonio Conte yang mundur beberapa saat lalu. Inzaghi pekan lalu telah memastikan meninggalkan jabatan sebagai pelatih Lazio.

Seperti dikutip dari situs resmi Inter, Inzaghi akan mendapat kontrak selama dua tahun di kubu Nerrazurri. Bersama Lazio, Inzaghi pernah meraih gelar Coppa Italia 2018/2019 serta Supercoppa Italia pada 2017 dan 2019.

Mantan penyerang Timnas Italia tersebut sudah menangani Lazio sejak 2016. Inzaghi menjalankan tugas pertama sebagai pelatih ketika menggantikan Marcelo Bielsa yang hanya bertahan dua hari di klub biru langit tersebut.

Sebelumnya sosok yang tenar di era 90-an dan 2000-an itu memang cukup lekat dengan klub asal ibukota. Adik Filippo Inzaghi ini pernah memperkuat Lazio sejak 1999 hingga 2010 dan mengantar Gli Aquilotti menjadi juara Liga Italia pada musim 1999/2000.

Baca juga: Serangan Rasis di Sepakbola Makin Parah, Bek Tottenham Jadi Korban

Di Inter, Inzaghi berkewajiban mempertahankan kesuksesan Antonio Conte meraih gelar juara Liga Italia sekaligus menyudahi dominasi Juventus dalam sembilan musim terakhir.

Inter meraih gelar Scudetto ke-19 dengan keberadaan pemain-pemain berkelas seperti Romelu Lukaku, Achraf Hakimi, Lautaro Martinez, dan Nicolo Barella.

Setelah kesuksesan tersebut Inter justru megnalami permasalahan finansial lantaran pandemi Covid-19 dan pengeluaran berlebih.

Kini pemilik saham mayoritas Inter, Suning, tengah mencari investor baru guna menopang La Beneamata.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews