Pakai Vaksin AstraZeneca, Kalangan Jurnalis di Batam Terima Vaksin Covid-19

Pakai Vaksin AstraZeneca, Kalangan Jurnalis di Batam Terima Vaksin Covid-19

CEO Batamnews M. Zuhri menerima vaksin Covid-19 bersama sejumlah anggota AJI Batam. (Foto: Yude)

Batam, Batamnews - Vaksin AstraZeneca tetap digunakan di Provinsi Kepulauan Riau, meski di beberapa daerah lain, penggunaannya menjadi kontroversi.

Kalangan jurnalis di Kota Batam menjadi salah satu penerima vaksin buatan Inggris tersebut di RS Budi Kemuliaan, Batam pada Senin (29/3/2021).

Sekretaris Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Batam, Eliza Gusmeri menuturkan ada 25 nama anggota organisasi itu yang diajukan sebagai penerima vaksin.

"Jurnalis menjadi salah satu prioritas penerima vaksin karena memiliki risiko cukup tinggi saat menjalankan tugasnya," kata Meri. 

Berbeda dengan vaksinasi sebelumnya yang menggunakan vaksin Sinovac, Meri menyebut efek samping yang ditimbulkan dari penggunaan vaksin AstraZeneca ini tak jauh beda.

“Cuma pegel-pegel aja, ngantuk dikit,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh CEO Batamnews, M Zuhri yang turut serta divaksin.

“Rasanya ya kayak disuntik biasa, kalau efeknya setelah 30 menit disuntik vaksin,” katanya.

Hal lain yang membedakan dari penggunaan vaksin AstraZeneca ini adalah rentang waktu penerimaan vaksin berikutnya, yakni selama dua bulan.

Proses vaksinasi dosis kedua rencananya akan diberikan pada 24 Mei 2021 mendatang.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews