Amsakar Berharap Tahapan Pilkada Sesuai Jadwal

Amsakar Berharap Tahapan Pilkada Sesuai Jadwal

Wawako Batam, Amsakar Achmad. (Dok. Batamnews)

Batam - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Desember mendatang, banyak pihak menginginkan pelaksanaan ditunda. Hal ini didasari kasus Covid-19 di Indonesia yang terlihat kian meningkat.

Kendati demikian, Ketua Harian Tim Gugus Covid-19 Kota Batam, Amsakar Achmad mengharapkan jika pelaksanaan Pilkada serentak tidak perlu lagi ditunda dan sesuai jadwal.

”Kalau secara teknis banyak yang harus dipikirkan karena ini menyangkut jalannya pemerintahan nantinya," ujar Amsakar, Senin (21/9/2020).

Ia tidak memungkiri pelaksanaan Pilkada di masa Pandemi Covid-19 saat ini menjadi tantangan tersendiri. Potensi munculnya klaster baru setelah Pilkada dikhawatirkan sejumlah pihak.

Namun dari pemaparan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam, diketahui pelaksanaan Pilkada akan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Jadi saya rasa penyelenggara pasti sudah memikirkan bagaimana proses aman dan tidak ada kerumuman," kata dia.

Menurutnya Covid-19 tidak bisa diprediksi atau unpredictable, tidak akan diketahui sampai kapan batas waktunya. Begitu juga dengan lama pejabat sementara (Pjs) kepala daerah yang menjalankan tugas.

"Lantas bagaimana dengan kerjaan mereka di provinsi, atau di pusat ketika menjabat di provinsi. Itulah kalau kita bicara soal teknis, makanya sebagai ketua harian saya rasa lebih baik jangan ditunda dan dijalankan sesuai jadwal," jelasnya.

Walapun begitu, sebagai Wakil Wali Kota Batam, Ia mengaku akan mengikuti aturan yang telah ditetapkan. Ia juga akan mendukung agar proses tahapan Pilkada berjalan dengan baik.

Saat ini, dari laporan yang diterimanya, tahapan Pilkada sudah mencapai sekitar 50-60 persen.

"Semoga pemerintah pusat bisa mempertimbangkan lagi, Angggaran sudah terpakai tahapan juga sudah berjalan. Jadi semoga ada keputusan terbaik," tukasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews