Update Corona Batam: Bertambah 5 Kasus, Sembuh 4 Orang

Update Corona Batam: Bertambah 5 Kasus, Sembuh 4 Orang

Ilustrasi.

Batam - Perkembangan kasus Covid-19 di Kota Batam, Kepulauan Riau fluktuatif dalam sepekan terakhir. Namun tren masih menunjukkan di dua digit pertambahan kasus harian.

Pada Senin (7/9/2020), ada bertambah lima kasus baru dan secara akumulatif, kasus Covid-19 di Batam kini berjumlah 805 orang. 

“Data penambahan kasus merupakan hasil pemeriksaan swab oleh tim analis laboratorium BTKLPP Batam dan data analis laboratorium RSKI Galang,” ujar Ketua Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Covid-19 Batam, Didi Kusmarjadi dalam keterangan tertulis, Selasa (8/9/2020). 

Adapun detail pasien terkonfirmasi positif Covid-19 diantaranya sebagai berikut: 

1. Pasien nomor 801 Kota Batam berinisial DH, seorang laki-laki berusia 41 tahun merupakan ASN Pemerintah Kota Batam, beralamat di kawasan Tiban I, diketahui pasien ini melakukan pemeriksaan swab sehubungan dengan kegiatan screening di tempat tugasnya. 

 2. Pasien nomor 802 Kota Batam berinisial IA, seorang laki-laki berusia 30 tahun merupakan karyawan swasta yang beralamat di perumahan kawasan Bukit Seraya. Ia ditetapkan sebagai Suspek Covid-19 lantaran mengalami keluhan demam dan menggigil disertai pegal-pegal pada seluruh tubuh.

3. Pasien nomor 803 Kota Batam berinisial RA, seorang laki-laki berusia 48 tahun merupakan wiraswasta yang beralamat di perumahan kawasan Kabil.  Pasien ini diketahui melakukan pemeriksaan swab mandiri pada salah satu laboratorium klinik swasta untuk keperluan pribadi.

4. Pasien nomor 804 Kota Batam berinsial TS, seorang laki-laki berusia 47 tahun merupakan karyawan swasta yang beralamat di kawasan perumahan Batam Centre. Ia diketahui melakukan pemeriksaan swab mandiri pada salah satu laboratorium klinik swasta untuk keperluan pribadi.

5. Pasien nomor 805 Kota Batam berinisial WTA, seorang laki-laki berusia 27 tahun merupakan anggota Polri yang beralamat di kawasan perumahan Baloi Centre. Ia ditetapkan sebagai Suspek Covid-19 lantaran memiliki gejala demam dan batuk serta diketahui mempunyai riwayat kontak erat dengan pasien nomor 740. 

Seluruh pasien tersebut saat ini sedang menjalani perawatan intensif di RSKI Galang. Didi mengingatkan kembali agar masyarakat tetap mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah.

“Hal ini guna kemaslahatan bersama bagi kita semua,” katanya. 

Selain merilis data kasus baru, Tim Gugus Tugas Covid-19 Batam juga menyebut ada 4 pasien yang dinyatakan sembuh pada Senin kemarin. Mereka yang sembuh merupakan kasus nomor 494, 613, 640 dan 654.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews