Paslon Bupati-Wabup Karimun Cek Kesehatan di RSBP Batam

Paslon Bupati-Wabup Karimun Cek Kesehatan di RSBP Batam

Suasana di sela pemeriksaan kesehatan paslon Pilkada Karimun yang tampak hangat. (Foto: ist)

Karimun - Dua pasangan calon yang akan bersaing di Pilkada Karimun menjalani tes kesehatan, Senin (7/9/2020). Tahapan ini dilalui setelah mereka mendaftar pada pekan lalu.

Dua paslon Pilkada Karimun melakukan cek kesehatan disatu rumah sakit yang telah ditetapkan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kepri, yaitu Rumah Sakit Badan Pengawasan (RSBP) Batam.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun, Eko Purwandoko, pemeriksaan kesehatan paslon akan dilakukan di rumah sakit yang telah ditentukan oleh IDI dengan jadwal tanggal 7-8 September 2020.

"Pemeriksaan Kesehatan sebagai salah satu syarat pencalonan. Pemeriksaan Kesehatan akan dilakukan di rumah sakit yang telah ditunjuk oleh IDI Kepri yaitu RSBP Batam," kata Eko.

Dipilihnya RSBP Batam sebagai lokasi pemeriksaan kesehatan, karena rumah sakit tersebut telah dinyatakan memenuhi persyaratan untuk bertanggungjawab melakukan pemeriksaan kesehatan calon kepala daerah.

"Ya sudah memenuhi peryaratan yang ada, termasuk fasilitasnya," katanya.

Seperti diketahui, saat ini tahapan Pemilihan Kepala Daerah di Karimun telah memasuki tahapan pendaftaran calon. Sebanyak dua pasangan calon diketahui telah melakukan pendaftaran pada hari pertama dibukanya pendaftaran yakni Jumat (4/9/2020).

Adapun kedua pasangan calon yang telah mendaftarkan diri ke KPU Karimun antara lain, petahana Aunur Rafiq-Anwar Hasyim dan Iskandarsyah - Anwar Abu Bakar. Kedua pasangan calon itu akan bertarung di Pilkada 2020 digelar pada 9 Desember mendatang.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews