Polres Karimun Tebar Rasa Aman dengan Cipkon

Polres Karimun Tebar Rasa Aman dengan Cipkon

Personel Polres Karimun menyambangi warga yang tengah bersantai dalam rangka memberikan imbauan dan menciptakan keamanan di tengah masyarakat (Foto:Batamnews)

Karimun - Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Karimun, Kepulauan Riau, melakukan Cipta Kondisi (Cipkon) di sejumlah wilayah yang kerap dikunjungi oleh masyarakat, Minggu (9/8/2020) dini hari.

Sejumlah masyarakat yang masih menikmati suasana malam Minggu, didatangi oleh petugas kepolisian.

Cipkon yang dilakukan tersebut, untuk mencegah terjadinya tindak pidana, dan penyakit masyarakat. Sejalan juga dengan memberikan imbauan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Cipkon yang dilaksanakan guna memberikan rasa aman, baik terutama kamtibmas dan kamseltibcar lantas kepada masyarakat dalam melaksanakan aktivitas," kata Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan.

Diketahui, mobilitas masyarakat karimun diakhir pekan cukup tinggi. Seperti ditempat-tempat nongkrong di kawasan Coasral Area, Taman depan RSUD Karimun. Serta pinggir pantai Coastal Area di dekat sarang burung merpati 757.

Banyak keluarga yang datang untuk bersantai diakhir pekan.

"Sabtu malam, mobilitas masyarakat cukup tinggi, untuk menghabiskan waktu bersama keluarga ditempat keramaian. Dan tentunya petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap mengikuti protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19," ujar Adenan.

Cipkon yang dilakukan jajaran Polres dan Polsek-polsek, juga menyisiri sejumlah lokasi yang dianggap rawan akan terjadinya kejahatan.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews