Imbas Corona, Hotel Nagoya Plaza Batam PHK Ratusan Karyawan

Imbas Corona, Hotel Nagoya Plaza Batam PHK Ratusan Karyawan

Ilustrasi.

Batam - Ratusan karyawan Hotel Nagoya Plaza terkena pemutusan hubungan kerja (PHK). Dampak dari pandemi Covid-19, membuat pihak hotel memutuskan untuk menutup operasional. 

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Batam, Rudi Sakyakirti mengatakan karyawan yang terkenda dampak PHK, kurang lebih 100 orang. 

“Karyawan mereka rata-rata sudah bekerja lebih dari 10 tahun,” ujarnya, Senin (27/7/2020). 

Rudi menyampaikan manajemen menutup operasional hotelnya, karena persoalan keuangan. Hal itu disebabkan oleh pandemi Covid-19, sehingga terjadi penurunan tamu hotel yang signifikan. 

“Perusahaan sudah berusaha sebelumnya. Namun karena tidak bisa lagi, apa boleh buat. Terpenting saat ini hak karyawan terpenuhi," imbuhnya.

Ia menjelaskan, kedua belah pihak belum mencapai kesepakatan terkait besar uang pesangon yang diterima pekerja. Untuk itu, pihaknya akan segera menggelar pertemuan dengan kedua belah pihak untuk mencarikan solusi terbaik dan semua hak karyawan terpenuhi sesuai dengan aturan ketenagakerjaan.

"Minggu depan kita pertemuan lagi. Baik pihak hotel dan karyawan. Karena belum sepakat jadi pembayaran hak karyawan belum bisa dilakukan hingga saat ini," kata dia.

Saat ini pihak karyawan maupun pihak manajemen hotel sedang melakukan perundingan untuk mencari jalan terbaik. Karena hal itu menyangkut pesangon para karyawan. 

“Nominal pesangonnya kurang tahu, mereka sudah ada perundingan,” katanya.

Namun perundingan akan kembali dilanjutkan di kantor Disnaker Kota Batam pada pekan depan. 

Selain Nagoya Plaza, hotel lainnya yang juga bermasalah dengan karyawan seperti Harmoni One. Menurut laporan yang diterimanya, pihak hotel mengambil kebijakan untuk membayar gaji karyawan hanya sebesar 50 persen. 

“Kondisi hotel yang belum terima tamu membuat pihak hotel belum hanya sanggup membayar gaji karyawan sesuai jam kerja normal, saya sudah minta staf ke sana untuk pertemuan lagi,” katanya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews