Masuk Zona Merah, Tak Ada Pawai Takbir dan Salat Idul Fitri di Batam

Masuk Zona Merah, Tak Ada Pawai Takbir dan Salat Idul Fitri di Batam

Pawai takbiran di Batam tahun lalu. Wabah Corona menjadi penyebab kegiatan serupa ditiadakan tahun ini (Foto: dok. batamnews)

Batam - Suasana Lebaran di Batam, Kepulauan Riau pada tahun ini bakal berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Penyebabnya adalah wabah Corona yang masih menghantui kota industri ini.

Pada Idul Fitri 1441 Hijriah, dipastikan tak ada kemeriahan pawai takbir di malam Lebaran. Selain itu salat Idul Fitri berjamaah yang biasanya digelar di tempat-tempat terbuka juga ditiadakan.

Wali Kota Batam, HM Rudi mengatakan warga Batam menunaikan salat Ied untuk tahun ini di rumah saja. Hal ini sesuai dengan surat edaran (SE) dari Kementerian Agama (Kemenag) serta SE dari Plt Gubernur Kepri. 

Hal ini diputuskan berdasarkan rapat bersama dengan seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam, Jumat (15/5/2020). 

"Dari hasil rapat hari ini kita sepakat, tidak ada malam takbiran, tidak salat Idul Fitri berjamaah di masjid musala, berlaku di mainland dan hinterland. Keputusannya sama dengan surat edaran dari Kemenag," ujar Rudi usai rapat. 

Rudi menyampaikan bahwa keputusan itu diambil karena berdasarkan surat edaran Kemenag RI, bahwa Kota Batam masuk dalam zona merah persebaran kasus Covid-19, di Kepri juga termasuk Kota Tanjungpinang. 

"Makanya disarankan di rumah saja," kata dia. 

Penetapan zona merah ini kata Rudi berdasarkan keputusan dari pusat, kemudian diteruskan ke Gubernur Kepri sehingga dikeluarkan surat edaran. 

"Kenapa zona merah? Karena daerah kita belum terkontrol," katanya. 

Apalagi, jika dilihat perkembangan kasus Covid-19 di Batam baru-baru ini, dengan kemunculan klaster baru yaitu klaster Bengkong. Dengan begitu, Rudi berharap agar masyarakat dapat mematuhi imbauan untuk salat di rumah saja. 

"Kita bisa (di rumah saja), dan harus menyelamatkan orang lain," ucapnya. 
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews