Isdianto Ingatkan Batam, Bintan, Karimun, dan Tanjungpinang Segera PSBB

Isdianto Ingatkan Batam, Bintan, Karimun, dan Tanjungpinang Segera PSBB

Plt Gubernur Kepri Isdianto dan Wali Kota Batam Rudi saat melepas peserta Batam Bersepeda di Engku Putri beberapa waktu lalu (Foto: Ist)

Tanjungpinang - Plt Gubernur Kepri Isdianto di Kepri menilai beberapa daerah kabupaten dan kota di Kepri sudah seharusnya menerapkan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB). Beberapa kasus terkait corona di sejumlah kota dan kabupaten tersebut semakin meningkat.

Saat ini Isdianto tengah berkoordinasi dengan Wali Kota Batam, Bupati Bintan, Bupati Karimun, dan Tanjungpinang untuk usulan tersebut. Menurutnya, usulan PSBB ini harus ajuan dari daerah bukan provinsi.

"Dari tujuh kabupaten dan kota, 4 diantaranya sudah ada terpapar virus corona, yakni Batam, Bintan, Tanjungpinang dan Karimun," kata Isdianto, Rabu (23/4/2020) kemarin.

Meskipun tambah Isdianto daerah seperti Lingga, Natuan dan Anambas sampai sekarang masih bersih.

Tentunya dirinya tetap berharap daerah tersebut tidak terpapar. Untuk menjaga itu, tentunya dipandang perlu PSBB di Kepri ini. 

"Tujuannya agar yang sudah terpapar tidak makin meluas. Dan yang belum terpapar jangan sampai terpapar," harap Isdianto.

Harapan Isdianto ini sepertinya bertepuk sebelah tangan, sebab Pemerintah Kota Batam yang sudah dinyatakan daerah zona merah Covid-19 tidak akan mengajukan PSBB tersebut dengan berbagai pertimbangan.

Sementara Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Karimun, sebagai daerah yang banyak kasus Covid-19, saat ini masih mengkaji dengan pemberlakuan PSBB tersebut.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews