Batam Larang Pasar Takjil Buka Selama Ramadan

Batam Larang Pasar Takjil Buka Selama Ramadan

Pasar takjil Ramadan di kawasan Nagoya. Foto diambil tahun lalu. (Foto: Batamnews)

Batam - Geliat pasar takjil di Batam, Kepulauan Riau takkan terlihat dan dirasakan warga pada Ramadan tahun ini. Pendemi Corona menjadi penyebab dilarangnya pasar takjil.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Batam, Gustian Riau mengatakan pelarangan pasar takjil ini berlaku di seluruh Batam.

"Satu alasannya adalah untuk mencegah penyebaran virus Corona," kata Gustian saat dihubungi Batamnews, Rabu (22/4/2020).

Dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, pasar takjil selalu menciptakan kerumunan pada saat tertentu, terutama pada jelang berbuka puasa.

Warga memadati pasar takjil untuk mendapatkan kudapan buka puasa. Tak jarang, banyak menu-menu tertentu hanya dipasarkan di pasar takjil pada saat Ramadan saja.

"Nah, kerumunan ini yang harus dihindari," ujar Gustian.

Solusi atas pelarangan ini, Gustian mengimbau kepada pedagang untuk beralih berjualan secara online dengan memanfaatkan media sosial.

Bagaimana jika pada saat Ramadan masih ditemukan ada pasar takjil? Gustian menyatakan akan mengambil tindakan tegas bersama dengan tim terpadu.

"Intinya kita sama-sama menjaga dan mencegah agar warga tidak tertular Covid-19," pungkas dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews