BPKP Kepri Gembleng Auditor dan Inspektorat Kabupaten Lingga

BPKP Kepri Gembleng Auditor dan Inspektorat Kabupaten Lingga

Inspektur Kabupaten Lingga, Said Sudrajat (Foto:dok.pribadi)

Lingga - Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Kepri menggelar sosialisasi dan pembekalan terhadap auditor dan pegawai Inspektorat Kabupaten Lingga, dalam rangka pembimbingan dan peningkatan kapabilitas Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP). Kegiatan digelar 4-6 Februari lalu.

Inspektur Kabupaten Lingga, Said Sudrajat mengatakan, pembekalan yang diberikan pihak BPKP tersebut yakni tentang manajemen risiko, perencanaan pengawasan berbasis risiko, serta pengenalan awal probity audit (audit proses pengadaan).

"Kegiatan itu merupakan pelaksanaan kerja BPKP Perwakilan Kepri. Informasi dari tim BPKP sendiri, program kerja ini baru tahun 2020 dilaksanakan," kata dia kepada Batamnews, kemarin.

Bahkan kata Sudrajat, Kabupaten Lingga merupakan daerah pertama di wilayah Provinsi Kepri sebagai lokasi pelaksanaan kegiatan tersebut. Dengan begitu, ia pun berharap program kerja ini dapat lebih meningkatkan kinerja SPIP dan meningkatkan kapabilitas APIP.

"Sehingga nantinya dapat memberikan nilai tambah bagi efektifitas kinerja pengawasan di daerah. Kita juga berharap program kerja seperti ini berkesinambungan untuk bidang-bidang pengawasan lainnya," pungkas dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews