Empat Usulan Dispar Lingga Masuk Nominasi MAP Kepri 2019

Empat Usulan Dispar Lingga Masuk Nominasi MAP Kepri 2019

Kepala Disparpora Lingga (tengah) bersama Kabid Destinasi Wisata, Zalmidri (kiri) dan Ketua Pokdarwis Benan, Sahlan (kanan) saat menerima award di MAP Kepri 2019 (Foto:ist)

Lingga - Beberapa usulan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga, melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) berhasil masuk nominasi pada Malam Anugerah Pariwisata Kepulauan Riau (MAP Kepri) 2019, yang diumumkan di Pacific Palace Hotel, Batam, Sabtu (31/8/2019) malam.

Dari tiga kategori yakni, varios destination, human servis serta accomodation, Lingga hanya tidak masuk di kategori Accomodatian. Di kategori bidang hotel tersebut, empat hotel yang diusulan Disparpora belum berhasil menjadi nominasi.

Kepala Disparpora Lingga, Raja Fahrurrazi melalui Kepala Bidang (Kabid) Promosi dan Pemasaran Pariwisata, Susi Yenty mengatakan, meski belum bisa meraih nominasi dari semua kategori, namun apa yang dicapai tersebut sangat luar biasa.

"Yang kita dapat itu, destinasi wisata alam dan bahari, kemudian destinasi budaya dan sejarah, community base tourism dan media," kata Susi kepada Batamnews, Minggu (1/9/2019).

Ia menjelaskan, pada kategori various destinasi yang terbagi dari dua bagian yakni, destinasi wisata alam dan bahari serta destinasi wisata buaya dan sejarah, Lingga berhasil mendapatkan keduanya. Kemudian untuk kategori human services, Lingga mendapatkan di bagian community based tourism.

"Yang media Batamnews, kami juga turut mengusulkan. Tapi menurut saya, kabupaten/kota lainnya ada juga yang mengusulkan Batamnews, karena banyak yang mengusulkan sehingga terpilih di kategori human services bidang media," ujarnya.

Susi berharap, dengan anugerah yang didapat tersebut kedepannya pengelolaan pariwisata di Kabupaten Lingga harus ditingkatkan. Begitu juga pemasarannya oleh pemerintah kabupaten, media, serta masyarakat sesuai fungsi masing-masing.

"Mari kita sama-sama memajukan pariwisata di Kabupaten Lingga. Karena masih banyak yang harus kita benahi," katanya.

Berikut usulan Disparpora Lingga pada MAP Kepri 2019:

Foto: dok.Disparpora Lingga

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews