Fraksi Gerindra Karimun Walk Out saat Paripurna, Ada Apa?

Fraksi Gerindra Karimun Walk Out saat Paripurna, Ada Apa?

Tiga anggota Fraksi Gerindra meninggalkan ruang sidang DPRD Karimun.

Karimun - Fraksi Partai Gerindra memilih meninggalkan ruang sidang saat Rapat Paripurna DPRD Karimun, Selasa (30/7/2019). Aksi walk out itu sebagai wujud protes atas ketidakhadiran Bupati Karimun.

Sedianya, rapat paripurna hari ini beragendakan pembahasan  APBD Perubahan Tahun Anggaran 2019. Namun, pihak eksekutif justru hanya dihadiri oleh Wakil Bupati Anwar Hasyim.

Alhasil, tiga orang anggota Fraksi Gerindra DPRD Karimun yakni Zainuddin Ahmad (Ketua), Zaizulfikar dan Marjaya memilih beranjak dari tempat duduk mereka, dan meninggalkan ruang rapat paripurna DPRD Karimun.

"Ke mana Bupati? Kenapa dia tidak hadir? Kami tidak dapat menyetujui paripurna ini," kata Zainuddin Ahmad atau sering disapa Kapten Din.

"Kalau ada aturannya, silakan tapi kami dari fraksi Gerindra tidak mau ikut," imbuhnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim mengatakan, antara dirinya dan Bupati Karimun Aunur Rafiq sama-sama memiliki tanggung jawab yang sama dalam menjalankan roda pemerintahan Kabupaten Karimun.

"Wakil Bupati dan Bupati itu sebenarnya sama, sama-sama memiliki tanggungjawab demi menyejahterakan Kabupaten Karimun," kata Anwar.

Sementara Aunur Rafiq tidak bisa hadir dikarenakan pada saat yang sama harus menghadiri pertemuan program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) di rumah dinas.

(aha)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews