Kuatkan Pengamanan Laut Perbatasan, Mabes Polri Hibahkan KP Yudistira-8003 ke Polda Kepri

Kuatkan Pengamanan Laut Perbatasan, Mabes Polri Hibahkan KP Yudistira-8003 ke Polda Kepri

KP. Yudistira-8003 saat bersandar di Pelabuhan Batu Ampar, Batam (Foto:Koko/Batamnews)

Batam - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menghibahkan Kapal Polisi (KP) Yudistira-8003 ke Polda Kepri dalam rangka penguatan keamanan laut di wilayah Provinsi Kepri yang berbatasan langsung dengan negara tetangga.

Kapal berukuran panjang 73 meter dan lebar 11,35 meter itu memiliki kecepatan mesin 18 Knot dengan bobot 1000 ton. Kemudian, Direktur Baharkam Ditsatpolair Polri, Brigjen Pol Drs. Lothariya Latif juga menyerahkan langsung 32 personel yang menakhodai kapal tersebut kepada Kapolda Kepri, Irjen Pol Andap Budhi Revianto.

"Kapal ini merupakan kapal untuk memperkuat penjagaan keamanan laut dan saya serahkan kepada Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto untuk memperkuat penjagaan keamanan laut di wilayah Kepri," ujar Brigjen Latif di Pelabuhan Batu Ampar, Sabtu (15/6/2019).

Ia menambahkan, Kapal Patroli Yudistira-8003 ini diberikan kepada Polda Kepri sesuai arahan Kapolri Jenderal Tito Karnavian menimbang atas prestasi yang dicapai oleh Polda Kepri.

"Kapal Yudistira-8003 ini diprioritaskan untuk pengamanan dan pencegahan gangguan Kamtibmas di wilayah Polda Kepri dengan status kendali oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Andap," ujarnya.

"Ada tiga kapal besar yang dimiliki Mabes Polri untuk pengamanan laut, yakni Kapal Yudistira-8003, KP Baladewa yang saat ini berada di Kepri dan KP Bisma di wilayah Sulawesi," sambung Latif.

Sementara itu, Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto kepada awak media di lokasi mengatakan, Kapal Yudistira-8003 merupakan kapal patroli yang di BKO oleh Mabes Polri untuk menambah kekuatan pengamanan di laut.

"Kapal patroli ini berdasarkan kebijakan Kapolri, untuk digunakan sebagai pencegahan dan penindakan dan merupakan kapal baru yang baru di selesaikan," ucap Andap.

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews