Disdik Lingga Larang Pelajar SMP/MTs Rayakan Kelulusan dengan Konvoi

Disdik Lingga Larang Pelajar SMP/MTs Rayakan Kelulusan dengan Konvoi

Ilustrasi

Lingga - Pengumuman kelulusan untuk jenjang SMP/MTs dilakukan hari ini, Rabu (29/5/2019) sore. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Lingga, Junaidi Adjam pun meminta agar pelajar tidak merayakannya dengan cara berlebihan.

"Keputusan kelulusan sepenuhnya menjadi otoritas pihak sekolah. Tentunya kami pihak Disdik berharap tidak ada perayaan kelulusan secara berlebihan apalagi dengan konvoi," kata Junaidi kepada Batamnews.co.id, Rabu (29/5/2019).

Baca: Lingga Posisi Ke-5 Nilai Rata-rata UN SMP/MTs di Kepri

Ia menjelaskan, pihak sekolah harus proaktif dan berinovasi dalam mengatasi persoalan ini. Tentu dengan memberikan pemahaman/nasehat kepada para pelajar agar tidak melakukan hal-hal yang mengganggu ketertiban umum.

"Kami akan menyurati pihak Polres Lingga untuk pemberitahuan pengumuman kelulusan dan tentunya kami serahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian," ujarnya.

Diketahui, pada saat pengumuman kelulusan nanti, para pelajar diwajibkan menggunakan seragam baju kurung Melayu.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews