Ditbinmas Polda Kepri Bagikan Ribuan Paket Takjil Pada Pengendara

Ditbinmas Polda Kepri Bagikan Ribuan Paket Takjil Pada Pengendara

Ditbinmas Polda Kepri bersama Bhayangkari membagikan paket takjil kepada pengendara (Foto:Koko/Batamnews)

Batam - Direktorat Binbingan Masyarakat (Ditbinmas) Kepolisian Daerah (Polda) Kepri membagikan 2000 paket jajanan buka puasa (Takjil) kepada pengendara yang melintas di Simpang Gelael, Batam, Selasa (7/5/2019) sore.

Ribuan takjil yang berisi berbagai jenis makanan ini pun dibagikan ke setiap pengendara yang berhenti di trafig light kawasan tersebut.

"Kegiatan ini sudah dua kali kami gelar di bulan Ramadan. Nanti akan ada di titik-titik yang lainnya. Bulan puasa ini kita harus saling mengejar pahala dengan berbuat kebaikan," kata Dirbinmas Polda Kepri, Kombes Pol Sigit kepada awak media di lokasi.

Ia berharap, setiap umat muslim yang menjalankan ibadah puasa agar dapat menjalankan ibadah dengan menebar kebaikan.

"Mari tetap menjaga kondisi keamanan dan ketertiban di bulan suci yang penuh berkah. Mari kita berlomba-lomba melakukan hal baik," ucapnya.

Selain itu, ia juga berharap agar masyarakat semakin bertaqwa dan amanah. Sehingga, masyarakat bersama Polri dapat bersinergi. "Mari bersama-sama kita menjaga keamanan dan  ketertiban agar semakin hari semakin baik," ajak Sigit.

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews