KPU Batam Kirim 425 Kotak Suara ke Hinterland

KPU Batam Kirim 425 Kotak Suara ke Hinterland

Empat arnada PT Pos Indonesia digunakan untuk mendistribusikan logistik pemilu di Batam. (Foto: Margaretha/batamnews)

Batam - Sebanyak 425 kotak suara didistribusikan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Sabtu (13/4/2019). Proses distribusi kotak suara dikawal oleh kepolisian menggunakan empat armada milik PT Pos Indonesia. 

"Kita sudah jadwalkan berdasarkan hasil musyawarah. Jadi hari ini kita kirimkan untuk dua Kecamatan Galang dan Bulang," ujar Ketua KPU Batam, Syahrul Huda. 

Kemudian pada 14 April nanti, KPU akan mendistribusikan ke empat kecamatan, diantaranya Batam Kota, Nongsa, Batuaji dan Belakangpadang. 

Lalu dilanjutkan pada 15 April ke lima kecamatan diantaranya Lubukbaja, Seibeduk, Bengkong, Sagulung, dan Batuampar. Sisanya tanggal 16 April, hanya Sekupang.

“Logistik ini akan disimpan di kantor kecamatan sebelum didistribusikan ke pulau sehari sebelum pemilihan dimulai,” katanya. 

Ia menjelaskan logistik yang didistribusikan meliputi kertas suara sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah dua persen. 

Selanjutnya masing-masing kecamatan juga diberikan 13 unit kotak suara untuk proses rekapitulasi. Logistik lain berupa tinta, paku, bantalan, bilik suara, formulir rekapitulasi dan dan lainnya.

"Semua keperluan sudah semua. Tinggal menunggu hari pelaksanaanya saja lagi," kata dia lagi.

Logistik untuk ke pulau-pulau akan dibungkus dengan menggunakan kantong plastik untuk menjamin keselamatan hingga sampai ke pulau.

Sementara itu, Kapolresta Barelang, Kombes Pol Hengki yang ikut meninjau proses distribusi logistik mengatakan, bahwa pengiriman logistik akan dikawal ketat oleh petugas kepolisian. 

"Semua harus dikawal dan dipastikan keamanan surat suara terjamin dan terhindar dari konflik sosial lainnya," ujar Hengki.

(ret)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews