Hujan Lebat, Pesepeda Wanita 140 Km Lari Kalangkabut

Hujan Lebat, Pesepeda Wanita 140 Km Lari Kalangkabut

Bintan - Pelepasan puluhan atlet balap sepeda dari berbagai negara yang mengikuti Gran Fondo Classic Women 140 Km terpaksa di tunda, Sabtu (30/3/2019).

Penundaan kelas bergengsi dalam Iven Tour de Bintan (TdB) 2019 itu dikarenakan lokasi acara di Simpang Terminal Bus Lagoi, Kecamatan Teluk Bintan dilanda hujan lebat.

Yupri, salah satu penonton TdB mengatakan bedasarkan jadwal pelepasan peserta pertama dalam event ini adalah atlet pesepeda wanita. Pelepasannya dilakukan pada pukul 07.30 WIB.

"Pejabat-pejabat sudah pada kumpul di atas panggung. Begitu juga atlet pesepeda wanitanya satu persatu sudah ambil posisi di garis start. Tiba-tiba saja hujan lebat sehingga atlet tersebut lari kalang kabut mencari tempat teduh," ujarnya.

Sebagian besar atlet sepeda berteduh di tenda-tenda. Namun ada juga yang tidak sempat menuju tenda sehingga berteduh di kedai kopi bersama warga lainnya yang menyaksikan debut olahraga ini.

"Mungkin usai hujan baru di mulai. Apalagi petir sangat kuat, pastinya membahayakan atlet jika acaranya tetap dimulai," katanya.

Pantauan di lapangan, hujan lebat disertai petir masih berlangsung hingga pukul 07.46 WIB. Dengan kondisi seperti ini, pelepasan atlet terpaksa ditunda demi keselamatan dan kenyamanan.

Informasi yang didapat, acara balap sepeda yang diikuti 1.200 atlet dari 48 negara akan dimulai lagi usai hujan lebat reda. (ary)

(snw)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews